NEGARA, BALIPOST.com – Lampu penerangan jalan (LPJ) di sepanjang jalan protokol di Negara rencananya akan diganti dengan lampu otomatis. Penggantian dilakukan guna menghemat tagihan listrik dan menyesuaikan penggunaan sesuai kebutuhan. Pasalnya selama ini tagihan untuk listrik terutama untuk LPJ membengkak.
Selain penerapan LPJ otomatis, secara bertahap lampu yang sebelumnya menggunakan lampu pijar biasa diganti dengan LED (Light Emitting Diode). Namun dari ruas jalan yang menjadi percontohan yakni di Jalan Sudirman, belum semuanya diganti dengan LED.
Kepala Dinas Kelautan, Perikanan dan Perhubungan Jembrana, I Made Dwi Maharimbawa Kamis (22/2) mengatakan penerapan LPJ otomatis ini sudah dilakukan mengambil beberapa titik, salah satunya di jalan Sudirman. “Sekarang baru percontohan, kita bisa atur secara otomatis tingkat kecerahan. Menyesuaikan situasi, sehingga lebih hemat,” terang pejabat yang pernah menjabat Kabid Lingkungan Hidup (LH) ini.
Sedangkan untuk penggantian lampu biasa dengan LED, dilakukan secara bertahap. Namun, secara umum nantinya akan diratakan menggunakan LED agar pembiayaan hemat.
Sistem lampu otomatis untuk LPJ ini sudah diterapkan di sejumlah daerah dan berhasil menekan biaya listrik. Maharimbawa memaparkan lampu bisa disetel dengan daya disesuaikan. Tidak seperti lampu biasa yang masih sebagian besar digunakan saat ini. Tetapi dari pemetaan, ada beberapa titik jalan yang masih harus menggunakan lampu biasa. (Surya Dharma/balipost)