DENPASAR, BALIPOST.com – Program SMPN 3 Denpasar benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan pro lingkungan. Ini tercermin pada jalan sehat dan aksi kebersihan yang dilakukan warga SMPN 3 Denpasar, Minggu (1/4). Acara aksi kebersihan ini dilaksanakan bertepatan dengan HUT ke 39 SMPN 3 Denpasar.
Jalan sehat melibatkan 1.000 siswa, guru dan alumni dilepas Kepala SMPN 3 Denpasar, I Wayan Murdana,MPSi. dan Ketua Komite I Nyoman Badra. Jalan sehat dan aksi kebersihan kemarin menyasar dua lokasi yakni Pasar Kreneng dan kawasan GOR Ngurah Rai. Dua lokasi ini dijadikan sasaran karena masih ditemukan sampah plastik di kawan tersebut.
Makanya Kasek I Wayan Murdana menekankan bahwa semua siswa SMPN 3 Denpsar langsung menjadi wartawan cilik dan melakukan edukasi soal bahaya sampah plastik pada para pedagang dan pembeli serta pengguna GOR Ngurah Rai. Kedua, kata dia, ikut mengkampanyekan yel .yel SMPN 3 Denpasar dab Kota Denpasar soal kota bersih dan tabggung jawab bersama dalam menjaga kebersihan.
Dua hal ini mampu dilakoni siswa SMPN 3 Denpasar dengan cara menegur pedagang di Pasar Kreneng yang membiarkan sampah plastik di sekitar dagagannya. Namun teguran itu dilakukan secara santun akibat ketidaktahuan para pedagang.
Murdana mengatakan pihaknya sering mengajak siswa outdoor untuk memperkuat kematangan siswa pada masalah bersama. Dia yakinkan bahwa pendidikan tak hanya berlangsung di kelas, melainkan lebih banyak di lingkungan sekitar.
Terkait HUT Wakasek Kesiswaan SMPN 3 Denpasar, Sumiara menjelaskan kegiatan HUT sudah dimulai dengan lomba paduan suara, Balipost Goes to School, kemudian menyusul olimpiade mata pelajaran dan ajeg Bali, serta lomba internal. Sementara itu puncak HUT dilaksanakan 14 April di lapangan Puputan Badung berupa pentas seni. (Sueca/balipost)