Petugas memberikan imunisasi JE pada anak-anak sekolah. (BP/nan)

BANGLI, BALIPOST.com – Kabupaten Bangli menargetkan 95 persen pencapaian Imunisasi Japanese Enchepalitis (JE). Dari target yang dicanangkan tersebut, Dinas Kesehatan sudah mampu merealiasikan imunisasi sebanyak 70,13 persen.

Menurut Kabid Pencegahan penanggulangan Penyakit Diskes Bangli, Ni Luh Made Eka Sasiani, Rabu (4/4), capaian imunisasi JE kepada anak-anak yang layak mendapatkan imuninasi ini capaiannya sudah lumayan besar. “Berdasarkan lapaoran yang kami terima dari Puskesmas capaian imunisasi JE per 2 April sebanyak 36.355 orang atau sekitar 70,13 persen. Pelaksanaan imunisasi JE masih terus berlangsung. Sementara target capaian imunisasi JE kita di Bangli sebesar 95 persen,” sebutnya.

Baca juga:  Operasi Pekat Sasar Tempat Dugem Dijaga Preman

Dia menjelaskan, pelaksanaan imunisasi JE ini dilakukan setiap hari sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan di masing-masing puskesmas yang tesebar di empat kecamatan. Menurutnya, sesuai dengan arahan di atas, anak yang wajib mendapatkan imunisasi JE ini adalah usia 9 bulan sampai 15 tahun.

“Pada Maret, petugas telah melakukankan imunisasi JE dengan menyasar anak-anak sekolah-sekolah mulai dari TK hingga SMP. Sedangkan untuk April ini imunisasi menyasar anak-anak yang belum sekolah atau di bawah 5 tahun,” paparnya. (Eka Parananda/balipost)

Baca juga:  Mencuri di Rumah Majikan, Pemuda Asal Bandung Terancam Tujuh Tahun Penjara
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *