Para siswa SMA mengikuti UNBK di SMAN 7 Denpasar. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Nilai tertinggi ujian nasional untuk tingkat SMA/SMK atau yang sederajat diumumkan pada Rabu (2/5). Dari informasi yang dihimpun, para peraih nilai tertinggi berasal dari sekolah-sekolah favorit.

Untuk program IPA, nilai tertinggi diperoleh I Kadek Surya Geryandika dari SMAN 4 Denpasar. Nilai UN yang diperolehnya 387,50. Sedangkan posisi kedua adalah Ananda Sri Partishwari dari SMAN 1 Denpasar (383,50), dan posisi ketiga diraih IGA Indira Pradnyaswari dari SMAN 4 Denpasar (381,50).

Baca juga:  Tiga Hari Berturut-turut, Tiongkok Laporkan Tidak Ada Kasus Baru

Sementara itu untuk IPS, nilai tertinggi diraih Joshella Kevinna dari SMA Tunas Daud Denpasar dengan nilai 357,00. Untuk posisi kedua adalah Ni Made Sri Meliandari dari SMAN 4 Denpasar (352,50), dan ketiga adalah Fitra Ariesta Wismaningrum dari SMAN 7 Denpasar (352,00).

Untuk program Bahasa, nilai tertinggi diperoleh Ni Kadek Agustini dari SMAN 1 Sukawati dengan nilai 359,00, posisi kedua adalah Ni Putu Nana Satrya Pertiwi dari SMAN 4 Singaraja (354,50), dan ketiga diraih Ni Putu Ariskayanti dari SMAN 1 Sukawati (352,50). (Winatha/balipost)

Baca juga:  Gubernur Koster: Desa Adat Pilar Kembalikan Taksu Bali
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *