Uang
Ilustrasi. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Selama cuti bersama Lebaran, sejumlah bank di Bali tetap memberikan layanan. Bahkan beberapa cabang bank akan tetap buka selama libur lebaran yang berlangsung 11 – 20 Juni.

Pemimpin BRI Kantor Wilayah (Kanwil) Denpasar Dedi Sunardi mengatakan, dalam menghadapi libur Lebaran, BRI telah menyediakan Rp 202 miliar untuk se-Kanwil Denpasar. Ia berharap, dengan ketersediaan uang sebanyak itu bisa memudahkan masyarakat apabila memerlukan uang tunai.

Penyediaan uang Rp 202 miliar dikatakan lebih tinggi dari tahun lalu. Karena penyediaan uang tahun ini berkaca pada pemakaian tahun lalu. “Kita daerah tujuan wisata, jadi orang nariknya banyak, jadi kita antisipasi untuk menyediakan lebih banyak. Tapi kita berharap gerakan non tunai yang didengungkan oleh BI bisa jalan. Kalau itu jalan, penggunaan uang tunai engga terlalu banyak, orang engga perlu ke ATM narik uang banyak-banyak untuk belanja,” ujarnya.

Baca juga:  Fantastis! Setoran BRI ke Kas Negara Tembus Rp192,06 Triliun

Untuk mendukung aktivitas Lebaran, kantor bank di 3 provinsi (Bali, NTB, NTT) tetap buka. “Tapi tidak semua kantor. Ada kantor unit yang buka, baik untuk pelayanan Pertamina, Bulog itu buka,” ujarnya.

Di Bali ada 9 unit kerja yang buka, di NTB 4 unit kerja, dan NTT 7 unit kerja. Sehingga totalnya ada 20 unit kerja yang buka dari 31 kantor cabang.

BRI juga menyiagakan ATM. Selain ketersediaan uang di ATM tetap dijaga, BRI juga mengamankan ATM dari orang yang tidak bertanggung jawab. Seperti skimming yang masih menjadi kekhawatiran, dengan mengetatkan patroli ATM, serta menjaga ATM dari aksi vandalisme. Total ATM BRI se-Kanwil Denpasar yaitu 1.342 ATM.

“Kami juga memberikan layanan penukaran uang kecil yang jumlahnya Rp 20 miliar per hari di Bali. Penukaran uang kecil kita fokuskkan di seputaran Sesetan, Sunset Road dan di Lapangan Puputan.

Baca juga:  Menaker Apresiasi BRI Ciptakan Value Berkelanjutan Melalui PKB dengan Serikat Pekerja Nasional

Sementara itu, Pemimpin BNI Kantor Wilayah Bali NTB dan NTT Eko Setyo Nugroho mengatakan, BNI menyiapkan kebutuhan uang tunai sekitar Rp 251 miliar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya di Bali selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri pada Juni 2018.

Persediaan uang tunai tersebut selain untuk kebutuhan ATM juga disiapkan untuk melayani kebutuhan uang pecahan kecil masyarakat. Namun, mayoritas persediaan uang tunai tersebut untuk menunjang operasional 464 ATM tarikan tunai yang ada di Bali.

Untuk di Bali sendiri, BNI juga mengoperasikan 21 ATM non tunai, 34 ATM tarik setor (Cash Recycle Machine). BNI juga akan menempatkan fasilitas Minibus BNI Layanan Gerak (BLG) di area Pelabuhan Gilimanuk pada 11 sampai 14 Juni 2018. Untuk memastikan operasional ATM selama libur hari raya tersebut, BNI juga telah menyiapkan tim khusus untuk mengamankan dan memonitor performance ATM selama 24 jam.

Baca juga:  Angka Kemiskinan Bali Terendah Nasional, Penanggulangan Kemiskinan Libatkan Desa Adat

Selama libur hari raya, BNI akan tetap buka dengan operasional terbatas di 4 outlet yaitu pada tanggal 11 – 20 Juni 2018 yaitu di BNI Denpasar, Jl. Gajah Mada No. 30 Denpasar) dan BNI Digital Branch Bandara Ngurah Rai, Terminal Domestik Bandara Ngurah Rai, Jl. By Pass Ngurah Rai, Kuta, Badung dan pada tanggal 19 dan 20 Juni 2018 yaitu di BNI Renon, Jl. Raya Puputan No. 27 Renon, Denpasar dan BNI Singaraja, Jl. Ngurah Rai No. 48 Singaraja. (Citta Maya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *