Pelaku penjambretan dibekuk. (BP/ist)

SEMARAPURA, BALIPOST.com – Pelaku penjambretan dengan korban warga asal Banjar Punduk Dawa, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Ni Putu Devi Astuti (19) berhasil dibekuk Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Klungkung, Rabu (25/7). Ia warga Dusun Tengah, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, I Komang Alit Mullyawan (19). Hal ini dirilis, Kamis (26/7).

Wakapolres Klungkung, Kompol. Heri Supriawan menjelaskan pelaku yang berprofesi sebagai sopir dibekuk di permandian mobil di Jalan Rama, Klungkung sekitar pukul 16.00 Wita, setelah sebelumnya dilakukan penyelidikan berbekal keterangan korban.

Baca juga:  Ini Hasil Otopsi Mahasiswi Tewas di Kamar Kosnya

Hasil interograsi, perbuatan tak terpujinya itu pun diakui. Barang bukti berupa tas, HP, dan dompet berisi surat-surat milik korban juga berhasil diamankan.

Ketika olah kejadian perkara, pelaku mencoba melarikan diri. Atas hal itu, polisi pun melumpuhkan dengan menembak kaki kanannya. “Begitu ada laporan, kami langsung melakukan penyelidikan. Pelaku mengakui perbuatannya,” ungkapnya didampingi Kasat Reskrim AKP. I Made Agus Dwi Wirawan dan Kasubag Humas AKP. Putu Gede Ardana.

Setelah menjambret, kata Agus Dwi Wirawan pelaku yang diduga anggota salah satu Organisasi Masyarakat (Ormas) di Bali sempat bersembunyi di tempat kremasi, Banjar Punduk Dawa, Desa Pesinggahan. Ketika itu juga langsung mengganti pakaian untuk menghilangkan jejak.

Baca juga:  Joged Bumbung Jaruh Kembali Marak, Perlu Payung Hukum Menindak Tegas Pelaku

Sementara itu, untuk barang bukti HP, telah dijual Rp 1 juta. “Katanya uang itu untuk bayar hutang. Masih sisa Rp 580 ribu. Untuk aksinya itu, dia sudah mondar-mandir dari siang untuk membaca situasi. Memang sudah direncanakan,” jelasnya.

Sesuai berita sebelumnya, aksi kriminalitas itu berlangsung, Minggu (22/7) malam sekitar pukul 23.30 Wita di persimpangan menuju Punduk Dawa yang masih wiilayah Desa Kusamba. Ketika itu, korban pulang kerja dari salah satu minimarket wilayah Ubud, Gianyar.

Baca juga:  Manis Kuningan, Tambahan Kasus dan Korban Jiwa COVID-19 di Bali Naik dari Sehari Sebelumnya

Tiba di TKP yang dekat SPBU, merasa dibuntuti orang yang tidak dikenal. Tak lama, tasnya warna biru dongker yang diselempangkan di badannya langsung ditarik dan dibawa kabur.

Pelaku langsung melaju kencang ke timur menuju jalur Karangasem. Korban pun mencoba mengejar. Namun tak ditemukan. Kejadian ini langsung dilaporkan ke polisi. (Sosiawan/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *