Kodam IX/Udayana menyerahkan hewan kurban.(BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Prajurit TNI dan PNS Kodam IX/Udayana berbaur dengan masyarakat melaksanakan Sholat Idul Adha 1439 H di Lapangan Makorem 163/Wira Satya, Denpasar, Rabu (22/8). Selain itu, Kodam menyerahkan  sembilan ekor sapi dan 37 ekor kambing.

Seperti rilis Pendam IX/Udayana, usai sholat Idul Adha dilanjutkan dengan penyerahan hewan kurban oleh Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Kasuri, mewakili Pangdam kepada Ketua Panitia Mayor Caj H. Hidayat. Sembilan ekor sapi tersebut merupakan sumbangan dari Kasdam, pengusaha dan kelompok pengajian. Sedangkan 37 ekor kambing sumbangan dari Danrem 163, Aspers Kasdam, Kabintaldam dan Dandenpom IX/Udayana serta sejumlah donatur yang tidak ingin disebutkan namanya.

Baca juga:  Dewan Perdakan Nama RSD Mangusada

Selanjutnya hewan kurban tersebut akan dipotong dan dibagi menjadi 1.500 kantong lalu dibagikan.  Sedangkan  hewan kurban yang masih hidup akan disumbangkan ke yayasan dan panti asuhan.(kerta negara/balipost)

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *