WICSF 2018 akan digelar serentak di 12 provinsi. (BP/istimewa)

JAKARTA, BALIPOST.com – Kementerian Pariwisata dan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) secara resmi menggelar ajang Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival (WICSF) untuk ke-tiga kalinya. Ajang ini diikuti oleh seluruh pusat belanja di seluruh Indonesia.

Pada acara yang digelar selama satu bulan penuh itu, masyarakat dapat menikmati aneka ragam kuliner khas daerah sekaligus berbelanja barang keperluan gaya hidup dengan berbagai tawaran diskon spektakuler. WICSF 2018 akan secara resmi dibuka di Beachwalk Shopping Center, Bali, 27 September 2018.

Menpar Arief Yahya menyambut baik kehadiran acara ini. Diharapkan acara yang sudah menjadi agenda tahunan dan masuk dalam 100 Calendar of Event Kemenpar 2018 dapat terus dilaksanakan guna menggairahkan sektor pariwisata yang sedang bertumbuh. “Acara tahunan WICSF 2018 merupakan sebuah ajang menarik yang dipetakan secara strategis guna mendorong perekonomian. Banyak wisatawan mancanegara atau domestik yang menyusun agenda perjalanan yang fokus kepada wisata kuliner dan wisata belanja,” kata Menpar.

Baca juga:  Kemasan Narkoba Mirip Produk Makanan, Warga Diminta Lebih Waspada

Sementara itu, Ketua Akademi Gastronomi Indonesia dan Ketua Tim Percepatan Wisata Kuliner dan Belanja Kementerian Pariwisata Vita Datau Messakh mengatakan, kunci utama dalam mempromosikan wisata kuliner dan belanja adalah melalui festival. WISCF bukan saja menjadi sebuah destinasi wisata kuliner dan belanja, melainkan mendorong konsumen belanja produk lokal yang sarat akan identitas kearifan lokal.

Festival ini akan memberikan pengalaman berwisata terutama bagi wisatawan khususnya wisatawan mancanegara. “Acara tahunan ini merupakan bentuk nyata sinergi para pemangku kepentingan industri kuliner dan belanja yang tergabung dalam pentahelix ABCGM (Asosiasi, Bisnis, Community, Government, dan Media) dalam mendorong promosi kekayaan budaya Indonesia,” ujar Vita Datau.

Baca juga:  Dashboard Confessional dan JET Panaskan Soundrenaline 2017 di GWK Bali

Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival serentak digelar di 12 provinsi di Indonesia yaitu Jakarta, Pekanbaru, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Kalimantan Timur.

Ketua Umum DPP APPBI Stefanus Ridwan S mengatakan, kehadiran kembali WICSF di tahun 2018 menunjukkan bahwa animo masyarakat Indonesia terhadap ajang ini sangatlah tinggi. Tujuan utama diselenggarakannya WICSF 2018 adalah guna mendorong reputasi negara Indonesia sebagai destinasi wisata kelas dunia terpadu yang menarik, dengan fokus wisata belanja gaya hidup serta kuliner. (Nikson/balipost)

Baca juga:  Terjemahkan Indonesia Incorporated, Bandara Jember Diprogram Tuntas 2019

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *