DENPASAR, BALIPOST.com – Hujan yang mengguyur Denpasar, Kamis (15/11) dini hari menyebabkan sejumlah tempat terendam banjir. Selain banjir, juga terjadi pohon tumbang di Jalan Raya Puputan, dekat Renon Plaza.
Dari pantauan, petugas dari DLHK sudah terlihat melakukan penanganan dengan memotong dahan yang melintang di jalan. Sementara banjir terparah terjadi di Jalan Tukad Melangit, Tukad Languan serta Tukad Irawadi, Panjer. Ketinggian air sampai di bawah lutut orang dewasa.
Salah seorang warga Jalan Tukad Melangit, Nyoman Darsa mengakui hujan yang lebat menyebabkan genangan cukup tinggi. Beberapa rumah warga sempat terendam.
Pihaknya berharap instansi terkait untuk melakukan kajian agar kondisi ini tidak menjadi langganan. (Asmara Putera/balipost)