The ONE Legian & Hotel Vila Lumbung meraih penghargaan medali Emerald di ajang penghargaan Tri Hita Karana Award 2018. (BP/ist)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Melanjutkan kesuksesan di tahun sebelumnya dengan mendapatkan medali emas, pada tahun ini The ONE Legian & Hotel Vila Lumbung berhasil meraih penghargaan medali Emerald di ajang penghargaan Tri Hita Karana Award 2018.

Penghargaan tersebut diberikan acara resminya yang pada diselenggarakan di Art Centre di Denpasar, Bali, Jumat (30/11).

Akreditasi dan Tri Hita Karana award sendiri merupakan ajang tahunan sebagai pengakuan terhadap perusahaan-perusahaan yang berkecimpung di bidang pariwisata dalam mengikuti dan melestarikan filosofi tradisional Bali dan mempraktikkan hubungan yang harmonis dengan masyarakat, Tuhan dan lingkungan. Budaya ini diperoleh dari kepercayaan spiritual Bali yang mengangkat mengenai keharmonisan kehidupan.

Baca juga:  Di Bangli, KPU Temukan Ratusan Surat Suara Rusak

Akreditasi Tri Hita Karana dikelola oleh Yayasan Tri Hita Karana Bali yang mana didukung penuh oleh pemerintah Bali dan didedikasikan untuk mengangkat komitmen hotel, bisnis pariwisata dan organisasi lainnya dalam melestarikan budaya Bali.

“Ini menjadi bukti konsitensi kami untuk terus memberikan perubahan positif pada properti dan khususnya melestarikan budaya Bali. Tidak melulu komersil, bisnis kini adalah soal seimbang dan supportive terhadap kehidupan sekitar, Tuhan, manusia dan tentu lingkungan.,” kata General Manager The ONE Legian, Eka Pertama.

Baca juga:  Bersama Keluarga, Suiasa Salurkan Suara di TPS 12 Pecatu

Operation Manager Hotel Vila Lumbung, Wayan Suada, mengatakan bahwa melalui program Corporate Social Responsibility yang terjadwal dan terarah, kepedulian dan keharmonisan terhadap Tuhan, manusia serta lingkungan bisa terbentuk. Ini yang secara rutin digerakkan oleh Hotel Vila Lumbung ke karyawan dan tamu.

The ONE Legian dan Hotel Vila Lumbung merupakan properti berbintang 4 dengan lokasi strategis di Legian dan Seminyak. Berada di area popular di Bali, keduanya memiliki nuansa yang berbeda, Legian dengan keramaian dan gemerlap keriuhan malam, sedangkan Seminyak yang santai dan tenang.

Baca juga:  Temuan Kerangka Manusia di Buleleng Diuji Sampel ke Mabes Polri

Dilengkapi dengan fasilitas seperti ruang pertemuan, waterfall pool, sky pool dan sports bar yang cocok untuk dijadikan akomodasi dan venue acara. (Adv/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *