Pemungutan suara pilpres dan pileg April 2019 tampaknya lebih ribet dari sebelum-sebelumnya. Selain menghitung jumlah suara pilpres, anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) juga harus menghitung peraihan suara masing-masing calon legislator dan calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

Ini jelas akan memakan waktu lama. Untuk menghindari kesalahan nampaknya perlu sosialisasi lebih intensif soal hal ini. Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga perlu melakukan sosialisasi tentang teknis pemilihan dan penghitungan suara ini.

Baca juga:  Kasus Pedofilia di Bali

Saya berharap pemilu serentak pertama kali pilpres dan pileg ini berjalan lancar. Saya juga memperkirakan waktu yang diperlukan untuk menghitung relatif lama, sehingga kelelahan PPS berpotensi menimbulkan masalah.

 

Dewa Made Subrata

Tabanan, Bali

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *