AMLAPURA, BALIPOST.com – Kecelakaan tunggal kembali terjadi di Karangasem, Kamis (31/1). Sebuah mobil Pick-Up terjun ke parit di jalan Raya Sidemen menuju Klungkung, tepatnya di tikungan depan Villa Fatal Kikian, Banjar Kikian, Desa Sinduwati, Sidemen. Kejadian itu, mengakibatkan sopir luka-luka.

Berdasarkan informasi, lakalantas terjadi sekitar pukul 08.30 wita. Pick-Up Nopol DK 8221 SW dikemudikan Ni Komang Sudiartini datang dari arah selatan menuju utara. Sesampainya di TKP, mobil yang dikemudikannya tiba-tiba oleng ke kiri dan langsung terjatuh masuk ke dalam parit setinggi kurang lebih 5 meter.

Baca juga:  PNS Ditemukan Meninggal di Parit Sawah

Salah seorang warga I Wayan Yasa yang melihat kejadian itu, mengatakan, dirinya sedang berada di rumahnya yang berada di sebelah timur TKP. Setelah itu dirinya  mendengar ada suara yang terjatuh. “Setelah saya lihat ternyata mobil yang jatuh ke parit. Dan saya lihat korban keluar dari dalam mobil dalam keadaan selamat,” ujarnya.

Kasat Lantas AKP NI Luh Putu Anne Parwisti, mengatakan, kejadian tersebut mengakibatkan korban mengalami luka lecet pada tangan kanan karena terkena pecahan kaca. Mobil sudah di evakuasi dari parit memakai mobil derek. “Untuk kerugian materiil diperkirakan mencapai lima juta rupiah,” jelasnya. (Eka Parananda/balipost)

Baca juga:  Tim Cricket Putri Bali Juara
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *