DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus warga negara asing (WNA) yang bikin ulah terus bertambah. Kali ini Patung Catur Muka yang jadi sasaran seorang WNA.
Peristiwa perusakan Patung Catur Muka oleh WNA terjadi, Sabtu (2/2) pagi sekitar pukul 05.00 Wita. Satpol PP Denpasar yang mendapatkan laporan langsung menuju lokasi. Tim 9 yang langsung mengamankan WNA tersebut ke kantor Satpol PP.
Sayangnya, perempuan asing tersebut tidak membawa satu pun kartu identias diri. “Dia tidak membawa apa-apa, bicara pun tak mau. Karena itu kita pindahkan ke RSJ Bangli,” ujar petugas Satpol PP Denpasar, I Gede Saputra, sabtu (2/2).
Sebelum dikirim ke Bangli, WNA yang naik ke Patung Catur Muka tersebut sempat diperiksa dokter. Namun karena mau naik mobil, akhirnya batal diperiksa.
WNA tersebut diantar petugas Dinas Sosial dengan mobil BPBD ke Bangli sekitar pukul 10.00 Wita. (Asmara Putra/balipost)