DENPASAR, BALIPOST.com – Sebagian orang percaya, bahwa golongan darah itu bisa menentukan sifat serta karakter seseorang. Faktor golongan darah juga bisa memengaruhi keputusan serta tindakan yang diambil.
Salah satunya berkaitan dengan upaya dalam mengatur keuangan. Kalau Anda bingung saat mengatur keuangan, silakan simak cara di bawah ini menurut golongan darah yang dikutip dari Swara Tunaiku.
Golongan Darah A
Orang dengan golongan darah A memiliki kepribadian yang rapi, detail, serta penuh dengan perencanaan. Dengan karakter seperti itu, tentu mudah sekali baginya untuk mengatur keuangannya sendiri.
Namun, seorang dengan golongan darah A juga memiliki kelemahan. Rupanya mereka juga mudah merasa tidak enak hati dengan orang lain.
Terdengar sepele memang, tapi hal tersebut bisa membuat Anda kesulitan ketika menolak permintaan maupun tawaran orang lain. Oleh karena itu, mulai sekarang sebaiknya milikilah dua tabungan berbeda.
Salah satunya bisa Anda gunakan untuk menyimpan uang agar masa depan lebih terjamin. Sebab, karakter yang Anda miliki berpotensi untuk ragu dalam mengambil
keputusan-keputusan penting.
Salah satunya yang berhubungan dengan keuangan di masa depan. Maka perlu sekali konsultan yang berasal dari keluarga sendiri.
Misal minta konsultasi dengan pasangan karena ia akan memilihkan keputusan yang terbaik untuk Anda.
Golongan Darah B
Seorang dengan golongan darah B itu cenderung cuek dan ogah mengurus hal-hal yang ribet. Terutama kalau yang berhubungan dengan angka.
Solusi untuk masalah tersebut adalah dengan memiliki target atau tujuan keuangan yang jelas agar lebih terarah. Bayangkan kalau Anda punya tabungan dengan target tertentu, pasti sangat menyenangkan.
Bukankah Anda masih memiliki keinginan besar untuk memiliki sesuatu? Misalnya rumah, bisnis pribadi, dan sebagainya.
Kalau uang Anda yang sekarang dibelanjakan untuk hal-hal tidak bermanfaat, nanti bisa berdampak besar terhadap masa depan Anda. Padahal, untuk menjalani kehidupan di masa depan perlu modal yang tidak sedikit.
Bagaimana? Sudah ada bayangan mengenai apa yang harus Anda lakukan dalam hal mengatur keuangan atau belum?
Hal pertama yang pertama Anda siapkan tentu harus memiliki niat kuat untuk bisa mengelola keuangan Anda sendiri. Kalau belum cek golongan darah, segera cek. Lalu Anda cocokkan dengan uraian yang tertera di atas.
Golongan Darah O
Kalau golongan darah A itu sulit saat menolak permintaan orang lain maka seorang dengan golongan darah O itu sulit menolak nafsunya sendiri. Dengan kata lain, ia cenderung melakukan suatu hal tanpa pemikiran yang matang.
Ia juga mudah tergoda untuk terus menghabiskan uang. Sebaiknya mulai sekarang sering-seringlah bikin anggaran biar nantinya Anda bisa mengatur mana yang perlu dan tidak perlu.
Kelebihan dari golongan darah O itu sering bergegas ketika hendak melakukan sesuatu. Dengan menghadirkan anggaran keuangan, ia akan langsung mengeksekusi konsep yang sudah terbentuk.
Tidak seperti golongan darah A yang biasanya memakan waktu lama. Golongan darah O lebih to the point ketika menyangkut keputusan yang ia tentukan.
Golongan Darah AB
Seorang dengan golongan darah AB itu punya kepribadian tertutup. Untuk urusan lain, tidak mengapa, tapi soal keuangan, sebaiknya berpikirlah dua kali.
Satu hal yang perlu Anda usahakan, yaitu menyewa konsultan keuangan dengan tujuan untuk membantu Anda agar mahir dalam mengatur keuangan. Lakukan sesegera mungkin biar tidak lekas berantakan.
Pikiran yang tertutup hanya akan menghalangi Anda untuk memperbaiki kondisi finansial pribadi. Seorang yang sukses dalam mengatur keuangan minimal bisa terbuka dengan diri sendiri.
Dengan begitu, saat ada masalah terkait keuangan, ia bisa langsung mengatasinya.
Kehadiran konsultan semata-mata agar Anda lebih terbuka dengan diri sendiri maupun orang lain. (kmb/balipost)