Ilustrasi. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Teknologi yang kian berkembang seperti saat ini memungkinkan setiap orang bisa bekerja dari mana saja. Perubahan ini memang membawa hal yang berbeda dalam tatanan kehidupan.

Anda tak perlu lagi ke kantor untuk bekerja dan berurusan dengan segala peraturan. Agar produktif ketika bekerja di rumah, Anda bisa terapkan tips yang dikutip dari Swara Tunaiku di bawah ini!

1. Pastikan Peralatan Teknologi Tersedia

Salah satu cara agar Anda bisa produktif meskipun bekerja dari rumah adalah dengan memiliki teknologi terkait yang lengkap, yang bisa mendukung pekerjaan Anda. Biasanya sih, orang yang bekerja dari rumah membutuhkan komputer atau laptop dan beberapa hal lain yang memungkinkan Anda bisa berkomunikasi dengan perusahaan atau klien lebih mudah serta pastinya jaringan internet.

2. Bangun Mood Kerja

Selain itu, Anda juga harus membangun mood kerja agar tak diserang rasa bosan. Tak bisa dipungkiri, bekerja di rumah memang rentan mendatangkan rasa bosan. Karena dengan bekerja dari rumah Anda jadi jarang bertemu dengan rekan kerja seprofesi sehingga kesempatan untuk bertukar cerita pun jadi minim. Kalau tidak kuat mental, keterbatasan ini bisa menyebabkan stress dan ujung-ujungnya Anda jadi tidak memiliki ide-ide cemerlang dalam bekerja.

Baca juga:  Tingkatkan Disiplin lewat MPLS

Nah, agar Anda terhindar dari hal itu, ada baiknya Anda membangun mood kerja agar lebih baik, misalnya dengan memajang foto atau lukisan di dinding. Cara ini bisa membantu Anda memancing ide. Bisa juga dengan cara meletakkan pot bunga di dalam ruangan kerja atau dengan bekerja sembari mendengarkan musik kesukaan.

3. Bekerja dengan Disiplin

Baik itu bekerja di kantor ataupun di rumah, Anda harus pastikan bahwa pekerjaan yang Anda lakukan diiringi dengan kedisiplinan. Hal ini perlu agar Anda bisa menyelesaikan semua pekerjaan tepat waktu. Disiplin dan profesionalitas wajib mengikat Anda ketika bekerja. Oleh karena itu, aturlah waktu Anda bekerja sebaik mungkin dan pasang target.

Baca juga:  Lestarikan Kuliner Nusantara, PDIP Gelar FKB 2020

4. Harus Tanggap

Tanggap adalah kunci lain keberhasilan Anda bekerja dari rumah. Tanggaplah ketika ada pesan atau email masuk terkait dengan pekerjaan. Jangan ragu untuk bertanya bila ada hal yang tak atau kurang Anda mengerti. jangan slow respond ketika melakukan hal ini sebab Anda juga bekerja dengan melibatkan orang lain yang dalam hal ini adalah klien Anda.

5. Tetap Belajar untuk Meningkatkan Potensi

Bekerja dari rumah bukan berarti Anda sudah bisa dalam segala hal, ya! Anda tak boleh puas dengan pekerjaan Anda sekarang atau yang telah Anda selesaikan sebelumnya. Teruslah belajar dan lakukan evaluasi mengenai pekerjaan yang telah Anda lakukan sebelumnya. Apakah hasil pekerjaan Anda perlu peningkatan atau tidak.
Hal ini berguna untuk memperluas pengetahuan dan membantu Anda untuk melakukan pekerjaan dengan lebih baik. Anda tak mau bertahan di situ saja dan suatu saat nanti posisi Anda diambil orang lain, kan?

Baca juga:  Pilih Reksa Dana yang Tepat, Dapatkan Keuntungan Berlimpah

6. Perluas Koneksi

Meski bekerja dari rumah, Anda juga harus rajin berinteraksi dengan orang lain. Anda bisa menjalin relasi dan koneksi dengan banyak orang untuk mendapatkan proyek baru. Memperluas koneksi juga bisa membantu Anda menyelesaikan masalah apabila terjadi suatu hal yang buruk, berhubungan dengan pekerjaan.

7. Jangan Lupa Istirahat yang Cukup

Meski Anda bekerja dari rumah, bukan berarti Anda harus memforsir diri untuk bekerja sepanjang hari. Tetap istirahat yang cukup. Jangan paksakan diri kalau tak mau jatuh sakit. Hal ini berguna agar Anda lebih nyaman bekerja dari rumah.

Produktivitas memang tak akan datang sendiri tanpa Anda mencoba untuk berusaha. Nah, dengan cara di atas, meski Anda bekerja dari rumah, Anda juga bisa tetap produktif. Hal ini juga berlaku untuk para pebisnis, ya! Nah, bila Anda ingin memulai bisnis dari rumah tapi kekurangan modal, Anda bisa meminjam dana di Tunaiku untuk modal yang besarannya lumayan, lho! (kmb/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *