Saya berharap di tengah kesibukannya mempersiapkan karya agung, panitia piodalan di Pura Besakih meluangkan waktunya untuk tetap memberikan informasi kepada kami warga Hindu terkait rencana piodalan Panca Wali Krama di Pura Besakih, Rendang, Karangasem. Hal ini sangat kami perlukan mengingat kami memiliki banyak keluarga di luar Bali.

Selain itu, informasi ini juga penting agar kami bisa mengatur waktu mengambil cuti dan bisa bersama keluarga tangkil ke Pura Besakih. Saya juga berharap dana punia umat untuk mendukung kelancaran upacara ini tetap diumumkan kepada publik.

Baca juga:  Kursus Teologi Hindu Pinandita

Masyarakat Hindu tentu mendoakan karya ini agar berjalan lancar di tengah bayang-bayang erupsi Gunung Agung. Mari kita berdoa agar semuanya selamat dan bisa melaksanakan swadharma kita secara baik. Mudah-mudahan kita semua diberikan keselamatan dan senantiasa damai.

I Putu Trinatha

Gianyar, Bali 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *