Prabowo didampingi Sandiaga. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto sesuai rencana akan menggelar kampanye akbar dan orasi kebangsaan di Lapangan Kompyang Sujana, Denpasar, Selasa (26/3) ini. Prabowo, disampaikan Ketua Badan Pemenangan Daerah (BPD) Prabowo-Sandi Bali, Ida Bagus Putu Sukarta di Sekretariat BPD Prabowo-Sandi Bali, Senin (25/3), akan menyapa pendukungnya. “Pada siang hari pukul 14.00 Wita Pak Prabowo harus menyapa warga NTB,” ujarnya.

Menurut Sukarta, Prabowo akan hadir bersama para petinggi Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi. Dikatakan bila seluruh persiapan kampanye telah rampung dilakukan. Massa yang akan hadir diprediksi mencapai 20 ribu orang, terdiri dari kader partai koalisi, relawan, dan masyarakat Bali. “Ini kali kedua Pak Prabowo ke Bali selama hajatan Pilpres 2019. Pak Sandi sudah tiga kali,” papar Ketua DPD Gerindra Bali ini.

Baca juga:  Semarak Merah Putih HUT Ke-71 Bali Post, Digelar Lomba Aerobik dan Senam Massal

Sukarta menambahkan, Prabowo akan menyampaikan visi misi yang berkaitan dengan kesejahteraan serta adat dan budaya Bali. Kemudian, isu lingkungan khususnya komitmen terhadap penolakan reklamasi Teluk Benoa. Terlebih, Gerindra sejak awal mendorong pengembangan pariwisata di Bali utara, barat dan timur, bukan di selatan.

“Masyarakat Bali harus menikmati pariwisatanya sendiri. Jakarta sudah menjadi bukti nyata bagaimana sikap Prabowo-Sandi (terhadap reklamasi Teluk Jakarta, red),” jelasnya. (Rindra Devita/balipost)

Baca juga:  Kemenkes RI Tetapkan RSUD Buleleng RS Pendidikan Satelit
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *