DENPASAR, BALIPOST.com – Pembukaaan pesta kesenian Bali akan dilakukan Sabtu (15/6). Kegiatan pawai pembukaan PKB dipusatkan di Jalan Raya Puputan, selatan Bajra Sandi, Renon.

Guna memperlancar kegiatan pembukaaan PKB yang akan dihadiri Presiden Jokowi, dilakukan sejumlah pengalihan arus serta penutupan jalan. Adapun jalan yang akan ditutup, diantaranya, Jalan Raya Puputan, Jalan Letjen Suparman, Jalan Kusuma Atmaja, dan Jalan Haji Juanda.

Baca juga:  Dari Komplotan Preman Ancam Bunuh hingga Eka Wiryastuti Disidang

Kemudian arus lalin akan dialihkan di beberapa jalan alternatif. Seperti arus lalin dari Sanur dialihkan ke Jalan Pemuda dan Jalan Tukad Yeh Aya.

Kepala Dinas Perhubungan Propinsi Bali, Ir. I Gde Samsi Gunarta, M.Appl.Sc., mengatakan, manajemen rekayasa lalu lintas dilakukan Dinas Perhubungan Provinsi Bali bekerjasama dengan pihak kepolisian, Dishub kabupaten/kota Denpasar dan instansi terkait lainnya.

Selain saat pawai, MRLL juga akan dilakukan saat malam pembukaan PKB. Yang akan ditutup, khususnya Jalan Nusa Indah. Jalan yang ditutup akan dipasangi portal. (Agung Dharmada/balipost)

Baca juga:  Tambahan Kasus COVID-19 Nasional Masih Belasan Ribu Orang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *