AMLAPURA, BALIPOST.com – Kasus penjambretan terjadi di wilayah Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem. Ni Wayan Marniti asal Banjar Geria, Desa Rendang, dijambret orang tak dikenal di depan Kantor Pegadaian, Desa Rendang, Minggu (16/6) pagi. Atas kejadian itu, kalung emas milik korban seberat 10 gram raib dibawa kabur oleh penjambret.
Suami korban, I Wayan Sudiana, menuturkan, kejadian penjambretan terjadi sekitar pukul 09.30 Wita. Saat itu istrinya dalam perjalanan pulang dari Menanga usai membeli nanas di Toko Cahaya Wirama. Setibanya di depan Kantor Pegadaian, tiba-tiba datang seorang pengendara Vario berwarna putih yang tak dikenal langsung menarik kalung yang dipakai istrinya dari atas sepeda motor.
Menurutnya, pelaku yang menjambret istrinya itu seorang diri. Usai melakukan aksinya, pelaku langsung ngebut mengendarai motor menuju arah selatan atau Desa Nongan. “Saat kejadian ada warga yang melihat, tapi tidak mengejar. Saya sudah laporkan kejadian ini ke Polsek Rendang. Semoga pelaku bisa segera ditangkap,” kata Sudiana.
Kapolsek Rendang Kompol I Nengah Merta membenarkan kejadian penjambretan yang terjadi di wilayahnya tersebut. “Kami sudah minta keterangan kronologis kejadian dari pelapor. Kasus ini masih kami dalami,” ujarnya. (Eka Parananda/balipost)