DENPASAR, BALIPOST.com – Bali Electronic Center (BEC) menghadirkan toko keduanya di Jalan Buluh Indah. Peresmian toko dilakukan Jumat (5/7).
Menurut pemilik BEC, Jaya Anggrawan, kehadiran toko kedua ini sudah lama direncanakan. Sebab, potensi konsumen di wilayah Denpasar Utara dan Badung selama ini belum maksimal dijangkau dengan kehadiran BEC Teuku Umar. “Kami akan menghadirkan layanan yang lebih baik dan konsumen juga bisa mudah dan nyaman dalam berbelanja,” sebutnya.
Jaya Anggrawan mengatakan cabang kedua ini dibuka berkat dukungan distributor produk elektronik yang ada di Bali. “Secara khusus saya ingin menyampaikan terima kasih pada principal yang memberikan kepercayaan pada kami,” ujarnya.
Ia mengatakan ada sejumlah brand yang mempercayakan BEC sebagai brandshop. Diantaranya LG dan Sharp.
Kedua brand ini menempatkan brandshopnya di BEC. “Bahkan LG mempercayakan BEC sebagai lokasi brandshop satu-satunya di Bali. Melalui keberadaan brandshop ini, produk-produk elekteronik terbaru bisa ditemui di BEC Buluh Indah,” sebutnya didampingi GM BEC, Wijaya dan Felix.
Sementara itu, Branch Manager LG Elektronics Indonesia (LGEI) Bali, Sugito Puspo Aji, mengatakan keberadaan brandshop di BEC Buluh Indah ini untuk memberikan kenyamanan bagi konsumen dalam membeli produk-produk LG. Ia mengutarakan di BEC Buluh Indah, konsumen bisa melihat produk-produk terbaru LG secara langsung, termasuk produk premiumnya. (Diah Dewi/balipost)