MANGUPURA, BALIPOST.com – Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri upacara ngeratep dan melaspas di Pura Kahyangan Jagat Luhur Ulun Swi, Desa Seseh, Kecamatan Mengwi, Selasa (9/7). Turut hadir dalam kesempatan tersebut Penglingsir Puri Agung Mengwi yang juga mantan Bupati Badung A.A. Gde Agung, Camat Mengwi I Gusti Ngurah Gede Jaya Saputra, Bendesa Adat dan Perbekel dari tiga desa yakni Cemagi, Munggu, dan Pererenan serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam upacara ngerakep dan melaspas tersebut Wabup. Suiasa melakukan persembahyangan bersama dan menyerahkan dana secara simbolis sebesar Rp 150 juta, diterima Mangala Karya, Putu Teddy Widnyana Putra didampingi Bendesa Adat Seseh, I Wayan Bawa.

Baca juga:  Gali Potensi Wirausaha Muda, "Youth Sociopreneur Initiative" Digelar

Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa dalam sambutannya mengatakan, pemerintah Kabupaten Badung mempunyai komitmen untuk hadir di tengah-tengah masyarakat sekaligus ikut ngerastitiang terlaksanyanya upacara ngeratep dan melaspas di Pura Kahyangan Jagat Luhur Ulun Swi Desa Adat Seseh saat ini. “Terlaksananya yadnya ini sebagai wujud bakti kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa serta mensucikan kembali petapaka. Ida bhatara melalui upacara-upacara skala maupun niskala, agar mendapatkan kerahayuan di jagat Badung,” kata Suiasa.

Baca juga:  DPR RI Dapil Bali, Posisi Pertama di Penghitungan Suara Sementara Diraih Incumbent Ini

Mangala Karya, Putu Teddy Widnyana Putra mengatakan, krama desa adat Seseh mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung yang sudah ikut menyaksikan sekaligus membantu upacara melaspas, pasupati petapakan barong di Pura Kahyangan Jagat Luhur Ulun Swi. Adapun dudonan upacara diawali dengan nuntun Ida Bhatara pada rahina purnama sasih kedasa (20/3).

Karya ini menghabiskan biaya kurang lebih sebesar Rp 550 juta. Dana ini bersumber dari dana punia karma subak Rp 75 juta, dari usaha penggalian dana sebesar Rp 145 juta, bantuan pemerintah lewat proposal sebesar Rp 150 juta. Total biaya sebanyak Rp 370 juta. (Adv/balipost)

Baca juga:  Diminta Diproses, Puluhan Spa Bodong di Badung
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *