DENPASAR, BALIPOST.com – Menyambut hari Raya Galungan, Astra Motor Bali melalui Ikatan Karyawan Sie Suka Duka Umat Hindu melaksanakan kegiatan nampah dan pembagian daging babi. Kegiatan ini sebagai bentuk aktivitas sosial jelang penampahan Galungan yang mengandung makna melaksanakan Penyomyaan atau menetralisir kekuatan Sang Kala Tiga supaya kembali ke sumbernya menjadi Kala Hita, dari Bhuta Hita ke Dewa Hita yaitu unsur-unsur negatif ke unsur-unsur positif.

Dengan melibatkan perwakilan laryawan, sebanyak 50 paket daging babi per 3 kg masing-masing paket, dibagikan sebagai bentuk Corporate Sosial Responsibility (CSR). Pembagian paket daging babi ini dilaksanakan Sabtu (20/7) mengambil titik kumpul di halaman Astra Motor Cokroaminoto. Sebelumnya sudah dilakukan pemotongan 3 ekor hewan babi kemudian dipaketkan menggunakan besek bambu.

Baca juga:  Pungli, Oknum Catut Nama DLHK Badung

Pembagian paket daging babi dimulai dari penyerahan kepada krama banjar di lingkungan Banjar Margajati untuk dibagikan ke masyarakat yang kurang mampu. Kemudian, dilanjutkan pembagian paket daging ke Panti Asuhan Tat Twam Asi dan Panti Asuhan Sunya Giri yang diterima oleh pengurus yayasan panti.

Ketua Suka Duka Umat Hindu Astra Motor Bali, Cok Gede Kresna mengatakan kegiatan social ini sebagai bentuk CSR dalam rangka menyambut Hari Raya Galungan yang bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat sekitar. “Kami ingin sedikit berbagi terutama dengan anak-anak di panti asuhan dan lingkungan sekitar pada momen hari raya Galungan ini, harapan kami semoga kegiatan kecil kami ini bermanfaat untuk semua,” ungkap Cok Gede Kresna. (kmb/balipost)

Baca juga:  Astra Motor Bali Siapkan Wastafel Sekaligus Edukasi PHBS
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *