DENPASAR, BALIPOST.com – Kamu salah satu orang yang punya kesulitan dalam hal menabung? Kalau ya, cobalah mulai dari sekarang hilangkan kebiasaanmu itu.
Menabunglah sedikit demi sedikit
karena ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan. Terlebih, untuk investasi kamu jangka panjang ke depannya. Apa saja manfaat menabung sejak dini itu? Yuk, simak ulasannya dari Swara Tunaiku.
1. Independen Secara Finansial dan Tak Ketergantungan
Salah satu manfaat yang bisa kamu dapat dari menabung adalah independen secara
finansial dan tak ketergantungan kepada lembaga-lembaga keuangan yang ada di luar sana. Maksud dari independen ini adalah kamu bebas dan mandiri dalam mengatur rencana keuangan ke depannya untuk memenuhi kebutuhan hidup tanpa terbebani kredit yang membengkak.
Dengan adanya tabungan yang dimiliki, kamu tak akan tergantung dengan lembaga keuangan atau orang lain ketika menghadapi kondisi keuangan yang memburuk. Sebab, dengan tabungan tersebut, kamu bisa mengelola dana tersebut untuk memenuhi kebutuhan hidup kamu.
2. Ada Cadangan untuk Keperluan Mendesak
Manfaat lain yang bisa kamu dapat dengan menabung ini adalah adanya cadangan bila
kamu berada dalam keadaan mendesak. Tabungan tersebut bisa dijadikan pilihan
untuk menyelesaikan masalah keuangan yang dihadapi. Namun, ingat, jangan selalu
mengandalkan tabungan bila kamu punya masalah finansial, ya!
Gunakan tabungan hanya untuk saat yang benar-benar mendesak saja. Ada trik yang
bisa kamu gunakan agar tak sesuka hati dalam mengambil tabungan.
Salah satunya adalah mengalokasikannya dalam bentuk tabungan berjangka di bank. selain kamu tak bisa mengambilnya seenak hati, kamu juga bisa mendapat keuntungan dari bunga yang diberikan.
3. Mencegah Berutang
Keuntungan lain yang bisa kamu dapatkan dari menabung ini adalah mencegah berutang. Dengan menabung, otomatis kamu memiliki cadangan keuangan yang bisa digunakan ketika ada masalah keuangan yang dihadapi.
Jadi, kamu bisa mengandalkannya untuk memenuhi kebutuhan keuangan kamu tersebut. Ada baiknya, kamu memisahkan rekening konsumsi dan rekening tabungan sehingga kamu memiliki tabungan untuk dana darurat. Kamu juga tak perlu takut bila mengalami masalah keuangan karena memiliki cadangan keuangan.
4. Bisa Menghadapi Pengeluaran yang Tak Terduga
Pada titik tertentu, pastinya kamu akan menghadapi pengeluaran besar tak terduga dan bisa jadi tak pernah terpikirkan sebelumnya. Bisa jadi pengeluaran tersebut untuk biaya kesehatan, biaya perbaikan kendaraan, mengganti ponsel yang tiba-tiba rusak hingga banjir yang datang merendam rumah. Dengan tabungan, kamu meng-cover semua pengeluaran tak terduga itu.
5. Mendorong untuk Terus Berinvestasi
Manfaat lain yang bisa kamu dapatkan dari menabung adalah kamu bisa terus berinvestasi. Ketika kamu memiliki tabungan yang lumayan, tentunya kamu akan bingung bagaimana caranya mengelola harta tersebut ke depannya, kan?
Pendapatan yang terus-menerus masuk dan bisa terus menabung bisa menjadikan kamu bingung. Nantinya, lebih baik kamu berinvestasi hingga mendapatkan keuntungan yang lumayan.
Bila kamu hanya menabung dengan cara biasa, kamu akan susah dalam mendapatkan keuntungan besar dan kekayaan yang kamu miliki bertambahnya susah. Kamu bisa berinvestasi dalam bentuk emas.
Investasi emas ini tentunya terus menerus naik setiap tahunnya dan jelas ini menguntungkan. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan dana tersebut untuk kebutuhan investasi lain seperti investasi saham.
Itulah berbagai manfaat yang bisa kamu dapatkan karena menabung. Sederhananya, kamu lebih matang dalam hal finansial dengan menabung.
Kebutuhan keuangan kamu bisa ter-cover baik dan kamu akan terbiasa untuk hidup hemat. Dengan begitu, tak akan mudah bagi kamu untuk kekurangan dalam hal finansial. (kmb/balipost)