SEMARAPURA, BALIPOST.com – Peselancar lokal, nasional, dan internasional beradu kebolehan dalam ajang tahunan Lembongan Surf Competition 2019 yang diselenggarakan oleh Lembongan Surf Team (LST). Kompetisi yang digelar secara reguler ini bertujuan menggali potensi atlet lokal yang siap berkompetisi. Banyak atlet peselancar yang lahir dari kontes ini.
Menariknya, partisipasi peselancar luar negeri semakin banyak. Tentu hal ini menjadi daya tarik dan semangat bagi peselancar lokal dan nasional untuk beradu skill menunjukkan keahlian masing-masing. Pergelaran kontes pun menjadi semakin meriah dan semarak, serta menjadi tontonan bagi wisatawan yang menikmati liburan di Pulau Lembongan. Adu ketangkasan menaklukan ombak, meliuk-liuk bermain dengan indah di atas ombak modal penting setiap peselancar.
Ketua Panitia Agus Ronis mengatakan, kontes Lembongan Surf Competition 2019 semakin kompetitif dengan kehadiran peselancar mancanegara. Ia berharap kontes ini bisa melahirkan peselancar lokal andal yang bisa mengharumkan nama Pulau Lembongan di kancah nasional hingga internasional. “Kami sengaja mengundang peselancar luar negeri khususnya junior agar peselancar lokal termotivasi. Kontes berjalan dengan alot dan persaingan semakin sengit,” ujarnya, Kamis (1/8).
Kontes kali ini khusus kategori U-21 tahun ke bawah. Kategori ini diharapkan mampu melahirkan peselancar yang siap bersaing di kelas internasional. Apalagi mereka didukung oleh peselancar kelas dunia, sehingga bisa menginspirasi adik-adik generasi peselancar lokal. “Dukungan dan motivasi senior kepada adik-adik peselancar akan dapat meningkatkan mental, skill dan fisik mereka untuk siap berkompetisi di ajang internasional,” tandasnya.
Camat Nusa Penida I Komang Widyasa Putra sangat mendukung kontes seperti ini. Ajang ini merupakan promosi memperkenalkan lebih jauh Nusa Penida, khususnya Nusa Lembongan ke dunia. Apalagi, partisipasi peselancar luar negeri berdampak pada kontes berkelas sehingga ke depannya tidak kekurangan peselancar yang bisa mengharumkan nama Klungkung, khususnya Nusa Penida di kancah internasional.
Lembongan Surf Competition 2019 dibagi menjadi beberapa kelas. Grom 14-Pro Junior U-21 digelar di dua tempat, yaitu Secret Point, Ceningan, 22-25 Juni dan Mushroombay pada 5-10 Juni. Kategori Open Local-Playground dilaksanakan 21-31 Juli, kelas Invitational Playgorund akan digelar 25 Agustus sampai 3 September mendatang. Kompetisi ini melibatkan 67 partisipan, mulai kelas Gromet U-14 sebanyak 18 peselancar, Pro Junior U-21 (20 peselancar), ketegori dewasa (29 peserta) ditambah partisipasi peselancar internasional. (Winata/balipost)