Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Megawati Soekarnoputri kembali dikukuhkan sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) dalam Kongres V PDIP di Inna Grand Bali Beach, Sanur, Denpasar, Kamis (8/8) malam. Seluruh utusan, baik dari DPD provinsi, DPC se-Indonesia maupun perwakilan dari luar negeri, secara aklamasi memohon kesediaan Megawati memimpin PDIP untuk periode 2019-2024.

“Tadi saya sebagai pimpinan sidang menanyakan kepada seluruh utusan dan peserta sidang Kongres V dan serentak mereka menyetujui secara aklamasi,” ujar Pimpinan Sidang, Soeryo Respationo.

Baca juga:  Usai Periksa Bule Perempuan Pose Bugil di Pohon Sakral Pura Babakan, Ini Kata Kapolres Tabanan

Sementara itu, Megawati Soekarnoputri mengatakan, dalam Rakornas di Jakarta, 34 DPD sebetulnya telah menyampaikan usulan memintanya kembali menjadi ketua umum secara aklamasi. Oleh karena itu, Kongres sifatnya hanya mengukuhkan. (Rindra Devita/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *