Timnas kabaddi putra menjadi juara III pada Kejuaraan Dunia di Korea Selatan yang berakhir awal September lalu. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tim nasional kabaddi putri Indonesia yang sepenuhnya diperkuat pemain Bali, keluar sebagai runner-up dalam kejuaraan internasional Beach Kabaddi Thailand Terbuka pada Agustus lalu. Sementara timnas kabaddi putra tampil sebagai juara III dalam Kejuaraan Dunia di Korea Selatan yang berakhir awal September.

Wakil Ketua Pengprov Federasi Olahraga Kabaddi Seluruh Indonesia (FOKSI) Maryoto Subekti di Denpasar, Senin (23/9), menjelaskan, prestasi timnas kabaddi putra dan putri cukup membanggakan ketika berlaga pada ajang berskala internasional. Pada Thailand Terbuka, gelar juara direbut tuan rumah Thailand, sedangkan juara III diraih Malaysia. Sementara pada Kejuaraan Dunia di Korsel, tim putra tuan rumah tampil sebagai juara, disusul Taiwan, Indonesia, dan Jepang.

Baca juga:  Terlibat Narkoba, Oknum PNS Dibui Empat Tahun

Menurutnya, skuad timnas putra didominasi pemain Bali. Hanya satu pemain dari luar Pulau Dewata yaitu asal Jatim. Meski begitu, kualitas atlet kabaddi Bali harus ditingkatkan. ”Hal ini sekaligus untuk membuktikan hasil pembinaan kabaddi di seluruh kabupaten dan kota di Bali,” ujarnya.

Maryoto menilai pemain yang turun pada ajang Porprov Bali 2019 di Tabanan sangat berkualitas. Tidak kalah dibandingkan atlet level internasional. Oleh sebab itu, pihaknya menjaring 19 pemain yang diproyeksikan berlaga pada Kejuaraan Dunia Junior putra U-20 di Iran, November mendatang. “Kami yakin anak-anak mampu bersaing di level internasional. Persoalannya hanya dana pengiriman atlet. Namun, kami tetap berusaha memberangkatkan mereka walaupun dengan jumlah pemain pas-pasan,” ungkapnya. (Daniel Fajry/balipost)

Baca juga:  Gandeng BPPD Badung-Bali, Kemenpar Roadshow ke Korsel
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *