Pengunjung berada di salah satu sumber air di Bangli. (BP/ina)

BANGLI, BALIPOST.com – Pemerintah Kabupaten Bangli telah melakukan pendataan terhadap sumber-sumber air yang selama ini dimanfaatkan oleh kabupaten lainnya. Berdasarkan hasil pendataan di masing-masing kecamatan, diketahui sumber mata air di Bangli dimanfaatkan secara langsung oleh empat kabupaten untuk berbagai kepentingan.

Di Kecamatan Bangli terdata ada tiga sumber air yang dimanfaatkan oleh Kabupaten Gianyar. Di Kecamatan Susut, terdapat empat sumber air yang juga dimanfaatkan oleh Gianyar. Di Kecamatan Tembuku, dari delapan sumber air yang ada, tujuh sumber air diantaranya dimanfaatkan Kabupaten Klungkung dan satu sumber air lainnya dimanfaatkan oleh Kabupaten Karangasem.

Kecamatan Kintamani menjadi kecamatan yang paling banyak memiliki sumber air. Terdata ada sembilan sumber air di Kintamani yang selama ini dimanfaatkan Kabupaten Gianyar dan Buleleng.

Baca juga:  Aktif Tingkatkan Literasi Keuangan, Bank Lestari Bali (BPR) Raih LPS Banking Award 2022

Sesuai hasil pendataan, semua sumber air yang dimiliki Kabupaten Bangli tersebut dimanfaatkan oleh empat kabupaten tetangga untuk berbagai kepentingan. Sebagian besar dipakai untuk mengairi subak. Sebagian lainnya digunakan untuk memennuhi kebutuhan warga, tempat rekreasi, air kemasan dan ada juga yang dimanfaatkan untuk dikomersilkan oleh PDAM. Dari data itu, tidak semuanya memberikan kontribusi untuk Bangli.

Beberapa yang sudah memberi kontribusi yakni waterboom Bukit Jati, Gianyar. Kontribusi yang diberikan berupa uang Rp 15 juta per tahun kepada Banjar Selati, di Bangli.

Selain itu, perusahaan rekreasi air itu juga memberikan tiket masuk gratis kepada masyarakat Selati yang mandi di Waterboom Bukit Jati. Selain Waterboom, PDAM Gianyar yang selama ini memanfaatkan sumber air dari Pesiraman Dalem Gede Jelela Tamanbali juga sudah memberi kontribusi. Nilai kontribusinya Rp 600 ribu/6 bulan untuk piodalan di pura setempat.

Baca juga:  Kasus COVID-19 Harian Nasional Masih di Tiga Ratusan Orang

Kabag Protokol Setda Kabupaten Bangli Cok Bagus Gede Gaya Dirga mengatakan, pascapendataan terhadap sumber air di masing-masing kecamatan, Pemkab Bangli akan segera bersurat ke semua bupati yang wilayahnya memanfaatkan air dari Bangli. Surat akan dibawakan langsung oleh Bupati Bangli I Made Gianyar. “Saat ini sudah masih sedang disiapkan OPD terkait. Nantinya dalam surat itu akan dilampirkan data sumber-sumber air di Bangli yang selama ini dimanfaatkan,” kata Cok Dirga Kamis (10/10).

Baca juga:  Tahun Ini, Pembangunan 3 Dermaga di Batur Berlanjut

Mengenai rencana Pemkab memasang watermeter di beberapa sumber mata air yang digunakan untuk keperluan komersil oleh PDAM kabupaten lain, Cok Dirga mengatakan Bupati sudah menunjuk OPD terkait untuk merealisasikan rencana itu. Sebagaimana yang diberitakan sebelumnya, Bupati Bangli I Made Gianyar berkeinginan serius mengejar pendapatan daerah dari sektor sumber daya air.

Bersama sejumlah pimpinan OPD terkait, Rabu (9/10) Made Gianyar turun langsung ke tukad (sungai) untuk mengecek sumber mata air yang selama ini dimanfaatkan kabupaten tetangga. Rencananya, Pemkab Bangli akan memasangi watermeter di beberapa sumber mata air yang digunakan untuk keperluan komersil oleh PDAM kabupaten lain. (Dayu Swasrina/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *