BANGLI, BALIPOST.com – Korban tenggelam saat mandi di Danau Batur, Kamis (17/10) lalu, I Wayan Stepen, akhirnya ditemukan, Jumat (18/10) pagi. Warga Desa Terunyan, Kintamani, berusia 15 tahun ini ditemukan tidak bernyawa dan mengambang di pinggir danau oleh seorang nelayan setempat.
Warga bersama petugas dari tim gabungan Polres Bangli, Polsek Kintamani, Pol Air dan Basarnas melakukan pencarian pada Kamis sore hingga Jumat dini hari. Oleh karena tak membuahkan hasil, pencarian dihentikan dan dilanjutkan Jumat pagi.
Sekitar pukul 06.30 Wita, nelayan I Nengah Lama alias Nang Liang menemukan Stepen mengambang tak jauh dari lokasi ditemukan pakaiannya. Korban sudah meninggal dunia. Warga kemudian membawa jenazah korban ke rumah duka.
Menurut Kapolsek Kintamani Kompol Made Raka Sugita, berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Hidungnya terus mengeluarkan darah. “Menurut keterangan ayahnya, korban mengidap sakit epilepsi dan diduga kambuh saat korban mandi sehingga tenggelam,” ujarnya saat dimintai konfirmasinya.
Kompol Sugita menambahkan, pihak keluarga korban menerima peristiwa tersebut sebagai musibah dan telah membuat pernyataan tidak akan melakukan proses hukum. (Swasrina/balipost)