DENPASAR, BALIPOST.com – Ajang berkumpul para komunitas sepeda motor Honda seluruh Indonesia yang disebut Honda Bikers Day (HBD) akan segera digelar. Memasuki tahun ke-11 pada 2019, aktivitas HBD yang memperkokoh solidaritas pecinta sepeda motor Honda dari seluruh Indonesia akan berkumpul bersama di Lapangan Panglima Besar Jenderal Soedirman, Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah pada 30 November 2019.

Komunitas di wilayah Bali juga bersiap. Sebelum hadir digelaran akbar tersebut, Astra Motor Bali menggelar acara yang bertajuk “Cari aman, Gas ke Honda Bikers Day” yang dilaksanakan Astra Cokroaminoto pada Rabu (26/11).

Kegiatan yang dikemas dalam bentuk Kopdar dihadiri 100 orang dari seluruh anggota Honda Community Bali, diantaranya HAI Bali, BTC, TRB, dan HSFCI. Ada juga Viber, HVIC, CCI Bali Dewata, CBR250RR Bali, HPCI, dan CB RWT.

Baca juga:  All New Honda PCX Hybrid Resmi Hadir di Bali

Peserta diberikan informasi kegiatan-kegiatan yang akan berlangsung di HBD 2019. Selain itu, karena jalur touring yang jauh, seluruh peserta juga diperkenalkan jalur utama dan jalur alternatif yang bisa dilalui komunitas ke HBD.

Materi terkait safety touring pun dipaparkan oleh team safety riding main dealer dengan mengingatkan kembali fungsi dan peran Road Captain, Sweeper Tengah dan Sweeper pada saat touring serta hal teknis lainnya saat toring jarak jauh.

Baca juga:  Peringati Sumpah Pemuda, Astra Motor Bali Gelar "Satu Hati Konser Damai"

Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali Ngurah Iswahyudi mengatakan HBD merupakan event bikers terbesar dan sudah menjadi “cultural bikers event,” selalu ditunggu pecinta sepeda motor Honda. Untuk mengikuti HBD 2019, seluruh bikers komunitas sepeda motor dan perwakilan klub sepeda motor Honda dapat melakukan pendaftaran dengan men-download aplikasi Honda Community ID (HCID) melalui Playstore di smartphone android mulai awal November 2019.

Bagi bikers yang belum sempat melakukan registrasi dapat melakukan registrasi on site di acara HBD 2019. “Kegiatan kumpul sebelum gas ke Honda Bikers Day ini, kami lakukan lebih banyak untuk me-resfresh kembali tentang kewajiban komunitas menggunakan safety riding gear yang lengkap (helm, jaket, sepatu, tambahan protector kits) pada saat touring dan selalu mengedepankan Cari aman di jalan raya,” ujar Iswahyudi.

Baca juga:  New Honda CBR150R Hadirkan Warna Baru

Seluruh peserta juga dibekali dengan pengetahuan dasar pertolongan pertama pada kecelakaan yang dikemas dalam materi “Basic Life Support Training.” Selain itu beberapa informasi seperti memberikan daftar kontak emergency call kepada seluruh member komunitas serta informasi rumah sakit terdekat di daerah rawan jalur touring. (kmb/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *