Erafone dan Samsung menggelar Fun Run yang diikuti 1000 peserta, MInggu (8/12). (BP/may)

DENPASAR, BALIPOST.com – Erafone bekerjasama dengan Samsung menyelenggarakan Fun Run 7K pada Minggu (8/12). Diikuti 1.000 peserta dari masyarakat umum.

Fun Run dimulai dari parkir timur Monumen Perjuangan Rakyat Bali dengan menempuh jarak 7 km, dan melewati store Erafone di Teuku Umar untuk melakukan check poin. Lima finisher tercepat kategori laki – laki dan perempuan mendapatkan hadiah menarik berupa Samsung Galaxy Fit E, Samsung Galaxy Fit, Samsung Galaxy Watch Active, Samsung Galaxy A50S, Samsung Galaxy Note 10.

Direktur Marketing and Communication Erajaya Group Djatmiko Wardoyo didampingi Coordinator Media Anthoni Roderick P. mengatakan, fun run ini merupakan yang pertama di Indonesia. Bali menjadi pilot project. “Erafone Samsung Fun Run, ini adalah inisiatif baru, pertama kali kita adakan di Indonesia dan Bali menjadi pilot project,” ujarnya.

Baca juga:  Belajar Penanganan Sampah dari Transformasi TPA Maiyuan Nanchang

Ia mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan ke masyarakat Bali bahwa Erafone tidak hanya bisnis, tapi juga ikut berkontribusi mengenalkan gaya hidup yang aktif dan sehat. “Dalam rangka memperkenalkan Erafone, kita juga sering melakukan campaign,” imbuhnya.

Jika selama ini Erajaya Group bekerjasama dengan salah satunya Samsung dengan menjadi distributor dan retailer, kini Erajaya dan Samsung juga ingin melakukan kegiatan sosial yang notabene tidak hanya berkaitan dengan penjualan yaitu Erafone Samsung Fun Run. Karena pada saat Fun Run diakui tidak ada penjualan sama sekali.

Baca juga:  WHD, Fun Run Digelar di Bajra Sandhi

Antusiasme dan tanggapan masyarakat Bali pun sangat bagus untuk mengikuti Fun Run. Target 1.000 peserta sudah tercapai dalam waktu kurang dari seminggu. Oleh karena itu, rencananya Fun Run ini dilakukan secara reguler, menjadi event tahunan.

Lanjutnya, Erajaya adalah perusahaan sebagai distributor dan retailer. Sebagai retailer, Erajaya menggunakan nama Erajaya Retail Group yang lebih dikenal dengan nama Erafone.

Untuk beberapa brand, Erajaya juga memiliki brand store, sepertti iBox yang khusus menjual produk Apple, Samsung Experience Store untuk Samsung, Mii Store untuk Xiaomi. Erajaya juga mempunyai operator store bekerjasama dengan Oreedoo.

Baca juga:  Pesamuhan Agung Bahasa Bali VIII, Keseriusan Gubernur Koster Lestarikan Budaya Bali Diapresiasi Peserta

Selain itu, di kota-kota lain, Erajaya juga telah dipercaya oleh OPPO, VIVO, Huawei untuk mempunyai retail. “Kalau di Jakarta  kita khusus punya namanya Urban Republic, tidak hanya menjual HP tapi khusus menjual barang–barang internet of things, segala perangkat yang terhubung melalui internet, dan sekarang baru trend,” bebernya.

Di Jalan Teuku Umar, Denpasar, Bali merupakan store dengan konsep Erafone Megastore dengan konsep terbaru. “Jadi yang pertama kali kita buka di Indonesia konsep terbaru, Erafone 3.0, itu adalah di Teuku Umar Bali,” ungkapnya. (bns/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *