Rektor Unmas Made Sukamerta saat menerima lima award dari Kepala LLDikti Wilayah VIII Dasi Astawa. (BP/Istimewa)

 

DENPASAR, BALIPOST.com – Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar sejak lama dikenal masyarakat Bali sebagai kampus besar berkualitas di Bali, NTB dan NTT. Rektor Unmas Dr. I Made Sukamerta, M.Pd. sukses membawa kemajuan bagi Unmas. Buktinya, tahun ini Unmas memboyong lima predikat terbaik pada Award Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII, belum lama ini.

Prestasi pemuncak pertama yakni sebagai PTS terbanyak memiliki jumlah guru besar 2019. Kedua, menerima Award PTS dengan jumlah program studi  terakreditasi A terbanyak 2019. Ketiga, meraih Award PTS dengan mahasiswa berprestasi di PKM. Keempat, sebagai PTS dengan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) kriteria sembilan dengan hasil sangat baik.

Baca juga:  Siswa Foursma Melenggang ke Tingkat Nasional

Kategori ini hanya diperoleh oleh Unmas alias satu-satunya di LLDikti Wilayah VIII. Terakhir menerima Award PTS dengan laporan pangkalan data PT (PDPT) seratus persen selama lima tahun berturut-turut sejak 2014-2018.

Award ini diterima langsung Rektor Unmas Denpasar I Made Sukamerta yang diserahkan Kepala LLDikti Wilayah VIII Prof. Nengah Dasi Astawa pada acara Rapat Evaluasi Kinerja 2019 LLDikti VIII sekaligus menyambut Tahun Baru 2020. Award ini dilakukan tiap tahun sebagai evaluasi serta memotivasi PT berprestasi. (Adv/balipost)

Baca juga:  Tutup Tahun 2019, STIKI Indonesia Raih Sepasang Prestasi Membanggakan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *