DENPASAR, BALIPOST.com – Kodam IX/Udayana memberi perhatian khusus kepada petugas kebersihan karena berjasa besar karena menjaga kebersihan dan kenyamanan Bali. Perhatian tersebut juga dilakukan Korps Wanita TNI Angkatan Darat (Kowad) dalam rangka memperingati HUT ke-85 yang jatuh pada 22 Desember mendatang.

Pada Rabu (18/12), Kowad Kodam IX/Udayana dipimpin Letkol Ckm (K) dr. Ni Gusti Putu Mariyanti, MARS., melakukan anjangsana di Jalan Tantular No. 7, Renon, Denpasar, untuk bantuan tali asih berupa sembako kepada keluarga prasejahtera yaitu Ibu Nyoman Sarmini yang keempat anaknya menderita lumpuh. Selain itu juga bantuan diserahkan kepada Nengah Sariani juga mengalami hal yang sama yaitu ketiga anaknya mengalami kelumpuhan dan kepada Nyoman Simpen juga mengalami hal yang sama.

Baca juga:  Songsong IMF-WB Annual Meeting, Satgas Evakuasi Gelar Sinkronisasi

Di Tabanan,  setelah ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Pancaka Tirta, Tabanan, rombongan Kowad menggelar bakti sosial berupa penyerahan bingkisan sembako kepada 50  petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tabanan. Selama ini mereka telah berjasa menjaga kebersihan sehingga Bali khususnya Kabupaten Tabanan menjadi salah satu tujuan wisata yang nyaman dan bersih.

“Kami dari Kowad Kodam IX/Udayana memberi bantuan tali asih ini jangan dinilai dengan materi, tetapi nilailah dari segi manfaat dan kegunaannya serta wujud kasih sayang kami sebagai bagaian dari bangsa ini. Semoga apa yang kami lakukan ini dapat sedikit membantu anak-anak panti asuhan,” ungkap Letkol Ckm (K) dr. Ni Gusti Putu Mariyanti. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Kodam Antisipasi Potensi Konflik saat Pemilu
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *