Secara khusus, lewat surat pembaca Bali Post ini, saya pribadi dan mungkin juga krama Bali secara umum menyatakan dukungan atas perjuangan Rancangan Undang–undang (RUU) Provinsi Bali yang kini diajukan di DPR-RI. Saya mengapresiasi perjuangan Gubernur Bali Wayan Koster yang sejak awal sudah melakukan pematangan regulasi terkait berbagai program yang akan dilakukan di Bali.
Selama ini kita memang tak begitu peduli dengan undang-undang yang memayungi Provinsi Bali. Mudah-mudahan dengan RUU ini nantinya kepedulian kita terhadap Bali makin jelas dan tentu kita harus ikut mendoakan agar RUU Bali ini segera dibahas.
Saya juga berterima kasih kepada semua tokoh Bali, baik itu politisi dan pejabat publik yang selama ini telah meluangkan waktu untuk hadir langsung di Jakarta mengawal RUU Bali. Mudah-mudahan kekompakan tokoh Bali dan pejabat publiknya menjadi salah satu tolok ukur bagi pemerintah pusat dan politisi Senayan dalam bersikap.
Makin cepat menurut saya makin bagus. Untuk itu agar para wakil Bali di Senayan ikut mengawal RUU Bali ini. Lakukan pendekatan politik agar RUU Bali segera dibahas. Saya berdoa agar RUU Bali ini segera menjadi payung hukum beragam kebijakan strategis bagi Bali ke depan.
I Putu A. Trinatha
Gianyar, Bali