BANGLI, BALIPOST.com – Toya Devasya bersama ratusan anak binaannya mengadakan aksi bersih-bersih sampah, Rabu (25/12). Kegiatan yang bertajuk ‘’Toya Devasya Peduli’’ itu dilaksanakan bertepatan hari raya Natal dan jelang Tahun Baru 2020.
Aksi bersih-bersih sampah bertujuan membudayakan masyarakat menjaga kebersihan lingkungan serta mendukung program pemerintah dalam mengurangi pencemaran sampah plastik. Aksi bersih-bersih dilaksanakan di wilayah Toya Bungkah yang selama ini menjadi wilayah yang cukup banyak dikunjungi wisatawan.
Wayan Mantik, Komisaris Utama PT Nurani Ikrar Dharma Utama (Nidu), yang menaungi Toya Devasya mengatakan, aksi bersih-bersih lingkungan rutin diadakan Toya Devasya bersama anak-anak binaan. Kegiatan tersebut selama ini sudah dilakukan di wilayah Desa Batur, Pura dan areal objek wisata di Kintamani. ‘’Kegiatan bersih-bersih ini adalah bagian dari upaya kami membudayakan masyarakat menjaga lingkungan. Apalagi memang program pemerintah terutama Gubernur Bali kaitannya bersih-bersih sampah plastik. Agenda ini rutin kami lakukan. Kami akan selalu respons positif dan siap jadi yang terdepan mendukung kalau ada organisasi yang mengadakan bersih-bersih sampah plastik,’’ jelasnya.
Dikatakan, ratusan anak binaan yang dilibatkan seluruhnya merupakan anak binaan Toya Devasya dalam bidang olahraga di antaranya atletik, karate, renang dan futsal. Toya Devasya sudah cukup lama ikut berperan membina anak-anak yang punya potensi di bidang olahraga. (Adv/balipost)