Direktur BROS dr. Dwi Ariawan, MARS. (kiri) dan Direktur PT Putra Husada Jaya Ir. Ida Bagus Indrajaya. (BP/may)

DENPASAR, BALIPOST.com – Satu dasawarsa RSU Bali Royal atau yang lebih dikenal dengan nama BROS telah mencapai kinerja yang membanggakan. Beberapa capaian dan pelaksanaan Program dapat terlaksana sesuai dengan yang diharapkan.

Di tahun 2019, sebagai bentuk komitmen dengan mutu layanan, BROS berhasil mencapai Akreditasi Paripurna, yang merupakan penilaian tertinggi untuk Mutu RS, dan tentunya upaya peningkatan mutu layanan harus tetap dilanjutkan.

Baca juga:  Jembrana Bersholawat, Ribuan Umat Muslim Padati Twin Tower Jembrana

Direktur BROS dr. Dwi Ariawan, MARS ditemui Senin (6/1) mengucapkan terima kasih pada sobat BROS karena sudah memberi kepercayaan pada BROS untuk pelayanan kesehatannya. “Dan berharap BROS bisa terus eksis dan menjadi pilihan bagi masyarakat yang memerlukan pelayanan di bidang kesehatan,” ujarnya.

Direktur PT Putra Husada Jaya Ir. Ida Bagus Indrajaya menambahkan, BROS terus melakukan pengembangan layanan dan bisnis. Pada September 2017, BROS menandatangani MoU untuk mengelola RS Karya Dharma Husada (KDH) bekerja sama dengan PT Indo AlkesMart Indonesia. Kerja sama ini meliputi kerja sama operasional (layanan medis dan nonmedis. (Adv/balipost)

Baca juga:  PLN Serahkan Sepeda Motor Listrik untuk Pemkab Jembrana

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *