Ketua Yayasan Bagus Ketut Lodji dan Kasek Ni Wayan Kasih mendem padagingan saat upacara melaspas gedung PAUD Saraswati 3 Denpasar, Rabu (8/1). (BP/sue)

DENPASAR, BALIPOST.com – Awal Januari 2020, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Saraswati 3 Denpasar di Jalan WR Supratman 239 Tohpati, Dentim kini memiliki wajah baru. PAUD Saraswati 3 Denpasar memiliki gedung baru senilai Rp 3 miliar.

Upacara pamelaspasan gedung baru dilakukan Rabu (7/1) di-puput Ida Pedanda Gede Ngurah Bun Kiniten Geria Kawan Batuan, Blahbatuh. Upacara pamelaspas diawali dengan macaru panca sata dan sapuh jagat satru dengan tingkat bebangkit.

Baca juga:  Ratusan Pasang Anak dan Ortu Berkompetisi Mewarnai

Sementara upacara mendem dasar dan mendem padagingan dilakukan Ketua Yayasan PR Saraswati Pusat Denpasar Ir. Bagus Ketut Lodji, M.S. Saat itu dipentaskan berbagai seni wali di antaranya Rejang Dewa oleh siswa PAUD Saraswati 3 Denpasar, Baris Gede oleh siswa SD Saraswati 5 Denpasar beserta sekaa gong, pesantian dan gender. Sementara orangtua siswa menarikan Rejang Sari.

Dikatakan, wajah baru karena PAUD yang sudah 39 tahun berpengalaman mengelola pendidikan berkualitas ini memiliki gedung lantai dua. Gedung bagian utara diubah menjadi halaman bermain dan dilengkapi kolam renang. Apalagi PAUD yag terdiri dari TK dan Play Group (PG) ini satu kawasan dengan SD Saraswati 5 Denpasar. (Adv/balipost)

Baca juga:  Pemkab Gelar Gebyar PAUD, Ajang Kembangkan Kreativitas, Inovasi dan Karakter

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *