MANGUPURA, BALIPOST.com – Kericuhan antar warga negara asing di Kuta yang terjadi menjelang akhir 2019, membuat kepolisian dan TNI meningkatkan pengamanan di sana. Saat ini pengawasan tempat hiburan malam terutama pada jam rawan terus dilakukan.

“Sesuai pernyataan Bapak Kapolresta Denpasar (Kombes Ruddi-red) kejadian itu hanya sebentar saja, setelah sadar mereka damai. Tapi upaya antisipasi terus dilakukan,” ucap Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Andi Muh. Nurul Yaqin, Minggu (13/1).

Baca juga:  Bikin Ricuh dan Lempar Batu Sebabkan Warga Luka Parah, Pria Sumba Ditangkap

Iptu Yaqin mencontohkan, pada Sabtu (11/1), personel Unit Sabhara Polsek Kuta, Aiptu I Ketut Kasiarta dan Aiptu I Made Mastra Sastrawan bersinergi dengan Babinsa wilayah Seminyak melakukan pengawasan dan pengamanan kawasan hiburan malam Lafavela di Jalan Kayu Aya Seminyak, Kuta. Perlu diketahui kasus perkelahian antar WNA pernah terjadi di tempat hiburan malam tersebut.

“Anggota di lapangan senantiasa bersinergi dengan Babinsa terkait pengamanan suatu kegiatan masyarakat,” ujarnya.

Baca juga:  Badung Hentikan Proyek di Pantai Berawa

Menurut mantan Kanitreskrim Polsek Kuta Selatan ini, tujuan sinergitas tersebut untuk bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas aman dan kondusif. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *