DENPASAR, BALIPOST.com – Warga Jalan Gunung Kapur, Denpasar Barat (Denbar), Jumat (31/1) pukul 07.00 Wita, dibuat panik. Pasalnya dapur rumah nomor 16 terbakar.
Tragisnya lagi, karyawan usaha kue dan siomay tersebut, Nurul Khotimah (36) tewas terpanggang. Dia tidak bisa menyalamatkan diri karena salah satu kakinya tidak normal.
Informasi diperoleh di TKP, korban asal Sidoarjo, Jawa Timur ini kerja di tempat usaha sejak di 6 tahun, sejak beralamat di Jalan Nusa Kambangan, Denbar. “Baru satu tahun pindah ke sini (TKP),” ucapnya.
Sebelum kejadian, korban membantu Diah masak di dapur. Saat korban menyalakan kompor dan masak, Diah mengganti tabung gas.
Diduga api kompor menyambar gas tersebut dan api langangsung berkobar. Diah dan teman-temannya menyalamatkan diri, tapi korban karena kakinya tidak normal sehingga tidak bisa menyelamatkan diri. Dia pun tewas terpanggang di TKP.
Untung saja petugas Pemadam Kota Denpasar cepat ke TKP dan memadamkan api. Dengan demikian api tidak merembet ke rumah majikan korban. Si jago merah hanya melalap isi dapur. Mayat korban langsung dibawa ke rumah sakit.
Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Andi Muh. Nurul Yaqin menyampaikan kasus ini ditangani Polsek Denbar dan masih dalam penyelidikan. (Kerta Negara/balipost)