Tahun 2020 ini PSSI Bali akan menggelar Piala Soeratin, kompetisi Liga 3 serta sepak bola putri U-16 dan U-19. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kebelasan PSAD Udayana keluar sebagai juara III pada kompetisi Liga 3 Rayon Bali tahun 2019 lalu. Prestasi itu menjadikan tim PSAD Udayana sebagai calon anggota Asprov PSSI Bali yang akan menggelar Kongres Tahunan pada 16 Februari mendatang.

Ketua Departemen Sepak Bola Asprov PSSI Bali Nasser Atthamimy di Denpasar, Senin (3/2), menerangkan, jika PSAD Udayana resmi diterima menjadi anggota PSSI Bali, akan dibuatkan notulen untuk didaftarkan ke PSSI Pusat. Kongres juga membahas laporan pertanggungjawaban segala kegiatan, keuangan pada 2019 sekaligus menyusun program 2020.

Baca juga:  Harumkan Indonesia di Asian Games 2018, Bupati Suwirta Apresiasi Atlet Klungkung

Di sisi lain, PSSI menggelar Sosialisasi Program Kerja Departemen Wasit dan Departemen Kompetisi, Senin (3/2). Melalui sosialisasi ini diharapkan kompetisi di Bali dipimpin oleh wasit berkualitas.

Menurut Nasser, 2020 ini PSSI Bali akan menggelar Piala Soeratin U-12, U-13, U-14, U-15 dan U-17, kompetisi Liga 3, serta sepak bola putri U-16 dan U-19. Kompetisi sepak bola putri sebagai persiapan mengikuti putaran nasional Piala Pertiwi. (Daniel Fajry/balipost)

Baca juga:  Status Darurat TPA Suwung Diturunkan, Jumlah Truk Masuk akan Ditingkatkan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *