Dewa Ayu Ratna Sari. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Dikontrak tim profesional Bali United membuat bangga pesepak bola putri Dewa Ayu Ratna Sari yang akrab disapa Dede. Apalagi musim kompetisi ini Dede berkostum Serdadu Tridatu memasuki tahun kedua.

Pada musim kompetisi 2019 lalu, Bali United bercokol di peringkat ketiga klasemen Liga 1 putri bersama Persipura Jayapura, Arema Malang, PSM Makassar dan Persebaya Surabaya.

Menurut Dede, Kamis (6/2), tahun lalu belum seluruh kontestan Liga 1 mengirimkan tim putri. Akan tetapi pada 2020 ini seluruh tim wajib menampilkan tim putri dengan sistem kandang dan tandang.

Baca juga:  OPA 2018 Berakhir, Ini Hasil Evaluasinya

Dede merupakan mantan kapten tim sepak bola putri yang berlaga ke putaran nasional Piala Pertiwi. “Sampai sekarang saya terkadang dipercaya memegang ban kapten,” terang wanita kelahiran Petang, Badung, 16 Februari 1999 ini.

Mahasiswi semester VI FE Jurusan Manajemen Universitas Mahasaraswati Denpasar ini merasa puas menjadi pemain profesional. Pasalnya seluruh keperluannya ditanggung. Pemain hanya fokus berlatih ditangani pelatih Sandika Pratama. (Daniel Fajry/balipost).

Baca juga:  Kejar Target APBD 2020, Dewan Badung Minta Eksekutif Tak Pasif
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *