Tangkapan layar di situs pusat informasi COVID-19 Badung. (BP/kmb)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Pasien positif virus corona atau COVID-19 di Kabupaten Badung, bertambah. Dari situs covid19.badungkab.go.id tercatat tambahan satu pasien positif COVID-19.

Masih dari situs itu, warga positif COVID-19 ini berasal dari Desa Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi. Di desa yang masuk zona merah itu, terdapat pula 1 orang dalam pemantauan.

Koordinator Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Badung dr Nyoman Gunarta, membenarkan adanya penambahan satu kasus positif. Sehingga total pasien positif tercatat delapan kasus. pasien positif COVID-19. “Iya, bertambah 1 kasus, sehingga total secara komulatif sekarang menjadi 8 orang pasien positif di Badung dan 2 orang sembuh,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Jumat (17/4)

Baca juga:  Diduga COVID-19, Naker Kapal Pesiar Asal Badung Meninggal di Luar Negeri

Menurutnya, PDP menjadi 24 kasus, 8 positif, 13 negatif, 3 belum keluar hasil. Sedangkan tercatat 1 orang positif COVID-19 sembuh, yakni pasien yang berasal dari Kelurahan Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan.

Dengan begitu, total sudah ada 2 pasien positif Covid-19 yang sembuh di Gumi Keris, setelah sebelumnya 1 orang dari Desa Sibang Gede dinyatakan sembuh.(Parwata/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *