Petugas Rutan Gianayr bersama sejumlah napi yang menerima asimilasi saat memberikan sumbangan sembako di panti asuhan. (BP/Nik)

GIANYAR, BALIPOST.com – Rutan Kelas II B Gianyar memberikan sumbangan sembako ke dua panti asuhan di Kabupaten Gianyar pada Kamis (23/4). Uniknya, bakti sosial ini dilaksanakan dengan melibatkan 35 orang warga binaan yang beberapa waktu lalu mendapat asimilasi dari pemerintah.

Kepala Rutan Gianyar, I Wayan Bondan Wahyu Kusuma Dudak mengatakan, kegiatan bakti sosial ini digelar dalam rangka hari baksi pemasyarakatan yang ke 56. Bakti sosial berupa pemberian sembako ini dilaksanakan dengan menyasar dua panti asuhan. “ Jadi kita menyasar dua  panti asuhan dengan memberikan sembako dari beras dan kebutuhan lainya, “ katanya.

Baca juga:  Banyak Ditemukan Anggota Parpol Ganda

Kegiatan baksi sosial  ini pun dilaksanaan secara serempak dengan melibatkan warga binaan yang mendapatkan asimilasi. Total ada 35 warga binaan yang sebelumnya mendapat asimilasi dilibatkan dalam kegiatan ini. “ Ada 35 warga binaan yang dilibatkan, mereka kemudian dibagi untuk ikut mendtangi dua lokasi panti asuhan, “ katanya. (Manik Astajaya/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *