Ilustrasi. (BP/Suarsana)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus positif COVID-19 di Kota Denpasar mencapai 50 kasus terkonfirmasi positif. Hari ini Terjadi penambahan 2 kasus positif sehingga total kasus positif yang sudah terkonfirmasi mencapai 50 kasus.  Kedua kasus positif baru ini merupakan imported case atau kasus impor yang terkena 2 orang Pekerja Migran yang bekerja di kapal pesiar baru pulang dari negara terjangkit .

Juru Bicara Gugus Tugas Penanggulangan COVID-19 Kota Denpasar Dewa Gede Rai, Senin (27/4) mengatakan ke 2 pasien kasus postif COVID-19 saat ini sudah dilakukan isolasi di RSUP  Sanglah dan satunya lagi di tempat Karantina Bapelkes Bali karena gejalanya ringan.

Baca juga:  Kasus Omicron di Surabaya, Kadinkes Sebut Bisa Saja Terkena di Luar Bali

“Kami telah menerima laporan dari Satgas bahwa dua orang PMI asal Kota Denpasar yang berdomisili di Denpasar Utara dan Denpasar Barat, dinyatakan Positif COVID-19 , untuk itu diperlukan kewaspadaan dan kedisiplinan semua pihak agar kasus ini tidak semakin menyebar,” kata Dewa Rai.

Disamping  penambahan kasus positif baru,  hari ini juga ada kabar baik bahwa 1 orang pasien positif yang sebelumnya di rawat di RS Unud sudah dinyatakan sembuh, setelah hasil swab nya negatif.

Baca juga:  Dokter Gantung Diri Menantu Notaris Terkenal

Selebihnya Dewa Rai mengatakan dengan bertambahmya kasus positif di Denpasar, pihaknya mengajak masyarakat agar senantiasa waspada dan lebih disiplin lagi  dalam mengantisipasi penularan COVID-19 . ” Saat ini penularan masih terus terjadi, walaupun ini merupakan imported case masyarakat hendaknya terus meningkat kewaspdaan dan kedisiplinan agar tidak semakin menyebar penularannya, karena di Denpasar sudah terjadi transmisi lokal. Sudah ada 15 kasus transmisi lokal di Denpasar,”katanya

Baca juga:  Beri Rasa Aman ke Pelanggan, Mitra Gojek Bali Diberi Pelatihan Antikekerasan Seksual

“Mari  tingkatkan kewaspadaan dan lebih disiplin mengikuti arahan pemerintah. Saya minta masyarakat agar  tetap tenang, tidak usah panik dan selalu mengikuti arahan dari pemerintah dan protokol kesehatan yang ada.

Untuk diketahui bahwa per 27 April secara kumulatif jumlah kasus positif covid 19 di Kota Denpasar mencapai 50 kasus  dan yang sembuh sebanyak 17 orang, 31 orang masih dirawat di rumah sakit maupun perawatan di rumah dan 2 orang meninggal dunia. (Asmara putera/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *