Sebuah ambulance menjemput warga yang positif COVID-19 pada Selasa (27/4). (BP/Istimewa)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Di balik sembuhnya tiga pasien dari COVID-19, warga Karangasem masih harus meningkatkan kewaspadaan. Pasalnya, pada Selasa (28/4), kasus warga positif kembali bertambah.

Bahkan, jumlah warga yang positif bertabah cukup banyak yakni mencapai lima orang. Dari informasi yang dihimpun di lapangan, dari lima warga positif COVID-19 itu, empat orang berasal dari Kelurahan Padangkerta. Sementara satu lagi dari Desa Bungaya Kangin, Bebandem.

Untuk jenis penularannya, kelimanya diduga merupakan transmisi lokal. Sebab, warga yang di Bungaya Kangin merupakan keponakan dari pasien 01 yang positif sebelumnya.

Baca juga:  Pedagang di Pasar Tradisional Diminta Segera Sesuaikan Harga Minyak Goreng

Sementara itu untuk yang di Padangakerta, empat warga yang positif ini, merupakan suami dari nenek yang sebelumnya dinyatakan positif COVID-19. “Kebetulan dua tetangga yang positif sekarang ini, memiliki menantu PMI asal Kubu. Dan yang bersangkutan sempat menengok ke rumah mertuanya di Padangkerta,” ucap salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.

Ketua Harian Gugus Terpadu Percepatan Penanganan -19, I Gede Darmawa, membenarkan kalau ada empat warga di Kelurahan Padangkerta dan satu warga Bungaya Kangin yang positif COVID-19. “Iya di Padangkerta ada empat warga positif COVID-19 hari ini,” ujar Darmawa.

Baca juga:  Ombudsman Dorong Pemerintah Tetapkan Status KLB AKI

Jika dilihat dari infografis penyebaran COVID-19 di Karangasem per 27 April, di Padangkerta sebelumnya sudah ada 1 warga yang positif. Dengan penambahan 4 warga ini, artinya kelurahan itu memiliki 5 warga positif COVID-19. Sementara di Bungaya Kangin, sebelumnya sudah ada 3 kasus positif. Dengan penambahan 1 ini, terdapat 4 warganya terjangkit. (Eka Parananda/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *