TABANAN, BALIPOST.com – Kemunculan cacing tanah dengan jumlah banyak terjadi di salah satu rumah warga Banjar/Desa Tua, Kecamatan Marga, Tabanan. Bahkan informasi ini cepat menyebar di media sosial.
Munculnya cacing tanah tersebut diketahui pukul 07.00 WITA, pada Rabu (29/4). Informasi munculnya cacing tanah di salah satu rumah warga inipun dibenarkan oleh Perbekel Desa Tua, Wayan Budi Arta Putra.
Lokasi tepatnya lanjut kata Budi Arta di halaman rumah milik Wayan Suana. Diperkirakan kemunculan cacing tanah ini akibat kelembaban tanah. “Benar, saya juga dapat informasi kalau salah satu rumah warga di Banjar Tua banyak muncul cacing tanah, kata Budi Arta Putra, Rabu (29/4).
Meski demikian, Budi Arta mengatakan, hal itu biasa karena kelembaban tanah di wilayah tersebut. Dan kemungkinan saat ini keberadaan cacing tanah tersebut sudah hilang. “Hanya terjadi di satu rumah saja, munculnya gak tau pastinya. Jumlahnya juga tidak pasti yang jelas tidak sampai ribuan,” terangnya. (Puspawati/balipost)