SURABAYA, BALIPOST.com – Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) diduga terpapar COVID-19 diisolasi di RSJ Menur Surabaya. Hal ini dikatakan Direktur RSJ Menur Surabaya, dr. Hafidin Ilham.

Ia mengatakan terdapat satu ODGJ saat ini berstatus pasien dalam pengawasan (PDP). Pasien tersebut merupakan rujukan dari RSJ Lawang.

Pihak RS telah melakukan tes swab pertama hasilnya negatif. Sementara, sudah dilakukan tes swab kedua dan hasilnya belum keluar.

Baca juga:  Buka Pariwisata Bali, Menparekraf Sebut Lihat Situasi Terkini COVID-19

Pihaknya menjelaskan RSJ Menur telah ditunjuk Gubernur Jatim sebagai RS rujukan untuk merawat pasien COVID-19. Dari 100 bed yang ada, sekarang terisi 52 pasien yang masih dirawat.

Selain itu, Ilham mengungkapkan ada beberapa orang yang masuk RSJ Menur Surabaya karena mengalami depresi menghadapi pandemi virus corona ini. Orang tersebut stress karena mengalami gangguan tidur atau insomnia dan depresi. “Mereka diobati secara holistik dan melibatkan psikiater,” katanya. (Feri Saputra/Surabaya TV)

Baca juga:  Kasus COVID-19 Baru Nasional Tambah Dua Ribuan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *