MANGUPURA, BALIPOST.com – Pemerintah Kabupaten Badung tengah merancang pola pembelajaran baru di tengah pandemi Covid-19. Pembelajaran di sekolah ini tetap mengedepankan Standar Operasional Prsedur (SOP) kesehatan. Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olah Raga (Disdikpora) Kabupaten Badung, I Ketut Widia Astika, mengatakan tengah menyiapkan sistem yang diaplikasikan dalam pembelajaran di tengah wacana Bali baru atau new normal.
“Diperlukan skenario untuk proses belajar tetap jalan meski wabah Korona masih berlangsung. Kami telah mendapat petunjuk dari pimpinan, jadi PR kami sesuai petunjuk Bapak Sekda agar merancang sistem belajar saat new normal seperti apa,” ujar Widia Astika, Jumat (29/5).
Menurutnya, program yang sedang dirancang, yakni soal rombongan belajar (rombel) dalam satu ruang kelas. Karena pembatasan jarak atau physical distancing, kemungkinan siswa yang dalam satu ruang kelas akan dibatasi.
“Jadi setengahnya ini mau dibawa kemana, ini yang kami juga pikirkan. Karena menambah ruangan juga tidak mungkin. Itu pekerjaan fisik dan perlu jangka waktu panjang, sehingga tak menutup kemungkinan akan diterapkan sistem shift,” ungkapnya.
Selain pembatasan jumlah siswa per ruangan, birokrat asal Kerobokan, Kuta Utara ini juga akan membahas visiblelitas pembelajaran dengan sistem daring. “Jam belajar di sekolah dikurangi, sisanya akan guru akan mengajar lewat online, sehingga physical distancing jalan, pembelajaran juga jalan,” pungkasnya. (Parwata/Bali Post)