DENPASAR, BALIPOST.com – Peningkatan pasien positif COVID-19, kembali terjadi di Kota Denpasar. Dari hasil swab, Senin (8/6), terjadi penambahan 7 orang dinyatakan positif dan diketahui tertular akibat transmisi lokal.
Dari 7 orang yang positif itu, terdapat keluarga dari seorang tukang suwun di Pasar Gunung Agung. Mereka adalah suami dan dua anaknya. Keluarga ini tinggal di wilayah Desa Tegal Kerta.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, mengatakan 7 orang yang positif COVID-19, yakni 1 orang dari Kelurahan Padangsambian, 3 orang dari Desa Tegal Kerta, 1 orang dari Desa Padangsambian Kelod, 1 orang dari Kelurahan Serangan, dan 1 orang dari Kelurahan Dauh Puri. “Kami baru saja mendapatkan laporan bahwa 7 orang dinyatakan positif COVID-19 …