Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta didampingi Wakil Bupati, I Ketut Suiasa dan Sekda Badung, I Wayan Adi Arnawa beserta jajaran meninjau rencana proyek trotoar di Jalan Raya Batu Bolong, Canggu, Kuta Utara belum lama ini. (BP/Par)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Penataan jalan menuju objek wisata kususnya di Jalan Raya Batu Bolong, Canggu, Kuta Utara Badung mulai dikerjakan. Proyek senilai Rp 10 miliar ini tanpa melalui proses tender terlebih dahulu lantaran menggunakan anggaran pemeliharaan jalan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruangan (PUPR) Kabupaten Badung, Ida Bagus Surya Suamba membenarkan proyek tersebut tidak menggunakan tender lantaran menggunakan dana pemeliharaan jalan. “Karena anggaran pemeliharaan, jadi bahan dan sebagainya kan sudah ada termasuk tenaga menggunakan swakelola. Bahkan nanti bahannya akan menggunakan beton precast,” ungkap Surya Suamba, Selasa (23/6).

Baca juga:  Gempabumi 4,4 SR Guncang Kuta

Menurutnya, untuk anggaran pemeliharaan yang dianggarkan masih sisa. Bahkan, pihaknya mengaku anggaran sisa tersebut masih mencukupi untuk melakukan pemerliharaan jalan kedepannya. “Jadi tidak ada masalah, semua sudah dikoordinasikan dengan pimpinan dalam hal ini Bupati Badung,” ungkapnya

Birokrat asal Tabanan itu mengatakan, anggaran pemeliharaan jalan di Kabupaten Badung pada APBD Induk tahun 2020 sebesar Rp 12 Miliar. Jika digunakan untuk membangun trotoar Rp 10 Milliar, maka pemeliharaan jalan di Badung sebanyak Rp 2 Miliar. “Masih ada anggaran sisa, itu digunakan pemeliharaan. Anggaran itu pun sudah digunakan sebelumnya. Jadi untuk anggaran induk tidak ada masalah,” pungkasnya.(Parwata/Balipost)

Baca juga:  Wabup Kasta Ingatkan Konsultan Pengawas Rajin Pantau Proyek
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *