DENPASAR, BALIPOST.com – Gelandang muda Bali United, Arapenta Lingka Poerba, saat ini posisinya di kampung halamannya Bekasi, Jabar. Arapenta tetap rajin berlatih fisik dan menjaga kebugaran tubuh, di lapangan dekat rumahnya.
Ia tergolong rajin mengikuti program latihan fisik dan stamina yang diberikan pelatih Yogi Nugraha. Bahkan, Arapenta juga menambah porsi latihan sendiri. Media Officer (MO) Bali United, Alexander Maha Putra Oemanas, di Denpasar, Jumat (3/7) mengemukakan, Arapenta menyambut baik rencana digulirkannya Kompetisi Liga 1 pada Oktober mendatang.
“Arapenta berharap bisa bermain untuk tim, sekaligus ingin tim Serdadu Tridatu kembali mempertahankan gelar juara pada musim 2020 ini,” ungkap Alexander.
Dijelaskannya, selain kegiatan latihan rutin di rumah, Arapenta juga sesekali ke luar rumah untuk mencari makanan bersama keluarga. “Namun, jujur saja, Arapenta juga khawatir ketika di luar rumah, mengingat wabah virus corona ini,” ucap Alexander.
Di samping itu, Arapenta juga rajin bermain playstation sepak bola. Bahkan, Arapenta lewat bermain playstation itu yang memainkan klub Bali United bisa unggul atas Persita Tangerang. “Meskipun Arapenta memenangkan tim Bali United yang unggul atas Persita, tetapi setidaknya bisa mengurangi suasana Kompetisi Liga 1 yang telah berhenti beberapa bulan ini,” papar Alexander. (Daniel Fajry/balipost)